Find Us On Social Media :
Ilustrasi contoh kalimat pasif Bahasa Indonesia (freepik.com)

50 Contoh Kalimat Pasif Bahasa Indonesia, Lengkap dengan Pengertian dan Struktur

Gema Buana Dwi Saputra - Senin, 14 Agustus 2023 | 12:20 WIB

Sonora.ID - Berikut adalah ulasan tentang 50 contoh kalimat pasif Bahasa Indonesia yang dilengkapi dengan pengertian dan struktur.

Bahasa Indonesia memiliki aturan penulisan yang cukup variatif, salah satunya adalah dengan kalimat pasif.

Ada banyak contoh kalimat pasif Bahasa Indonesia yang dapat kamu cermati agar kemampuan menulismu semakin meningkat pesat.

Namun, kamu harus memahami terlebih dahulu penjelasan tentang pengertian serta struktur kalimat pasif sebelum masuk ke contohnya.

Sonora ID sudah rangkum penjelasan tentang kalimat pasif untuk kamu jadikan sebagai sumber referensi belajar.

Pengertian Kalimat Pasif

Baca Juga: 100 Contoh Kalimat Perintah Kelas 2 SD yang Digunakan Sehari-hari

Kalimat pasif dapat diartikan sebagai jenis kalimat yang menunjukkan subjek sebagai penerima aksi dari objek.

Pada jenis kalimat ini, subjek tidak melakukan aksi, sehingga yang menjadi bintang utama dalam kalimat adalah objek karena ia memberikan aksi kepada pihak lain.

Kalimat pasif pada umumnya lebih sering digunakan dalam teks ilmiah atau yang berkaitan dengan hukum.