Sonora.ID - Artikel kali ini akan membahas tentang resep Nasi Goreng Kemangi yang dapat diolah praktis dan menggugah selera.
Nasi goreng memang selalu menjadi pilihan resep yang dapat diolah dengan mudah tanpa harus menggunakan bahan-bahan yang rumit.
Ada banyak sekali resep nasi goreng yang dapat kamu kreasikan di dapur rumah, salah satunya adalah resep Nasi Goreng Kemangi.
Nasi Goreng Kemangi ini cocok untuk kamu olah sebagai menu sarapan maupun menu makan malam spesial di akhir pekan.
Langsung saja simak resep Nasi Goreng Kemangi berikut ini untuk kamu kreasikan di dapur rumah sekarang!
Bahan-bahan Nasi Goreng Kemangi
Baca Juga: 3 Resep Pancong Jadul yang Lembut dan Gurih Bikin Ketagihan
- 600 gr nasi putih
- 1 buah wortel, potong kotak-kotak kecil dan rebus sebentar
- 1 paha ayam rebus, ambil dagingnya dan potong-potong
- 50 gr kacang polong
- 3 butir telur
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt kecap asin
- 1/4 sdt merica bubuk
- 3 tangkai kemangi, ambil daunnya
- 2 sdm minyak goreng untuk menumis
Bumbu Halus
- 3 siung bawang putih
- 6 butir bawang merah
- 2 buah cabai merah keriting
- 5 buah ebi
Cara Membuat Nasi Goreng Kemangi
Baca Juga: Resep Udang Kremes, Cocok Disajikan sebagai Lauk Makan Malam Praktis
- Panaskan minyak dengan api sedang di dalam penggorengan anti lengket. Lalu, tumis bumbu halus sampai wangi. Sisihkan di pinggir wajan
- Kemudian, orak-arik telur. Tambahkan ayam, wortel, dan kacang polong. Aduk sampai rata
- Selanjutnya, masukkan nasi dan aduk dengan seluruh bumbu dan bahan sampai rata
- Jika sudah, tambahkan kecap asin, kecap manis, garam, dan merica. Koreksi rasa
- Masukkan kemangi dan aduk rata seluruh nasi hingga harum. Angkat dan sajikan Nasi Goreng Kemangi selagi hangat
Itulah ulasan tentang resep Nasi Goreng Kemangi yang dapat kamu kreasikan di dapur rumah saat ini; sudah kamu coba belum?
Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.