Find Us On Social Media :
Suplai air bersih untuk desa di Kecamatan Kemalang Klaten (Prokopim.klaten.go.id)

Kekeringan di Kemalang, Bupati Klaten Suplai Ribuan Liter Air Bersih

Ria FM Solo - Selasa, 22 Agustus 2023 | 17:00 WIB

Penulis: Tegar Taryan

Solo, Sonora.ID - Bupati Klaten Sri Mulyani bersama jajarannya mengadakan kegiatan bakti sosial dengan memberi bantuan air bersih kepada sejumlah desa di Kecamatan kemalang, Kabupaten Klaten, Selasa (22/8/2023).

Dalam kegiatan bakti sosial itu, Bupati Sri Mulyani dijadwalkan sampai di Kecamatan Kemalang pada pukul 10.00 WIB.

Melalui Sekertaris Daerah Klaten, Jajang Prihono menyampaikan bahwa desa yang mendapat bantuan air bersih di Kecamatan Kemalang ialah Desa Sidorejo dan Desa Tegalmulyo. Kemarau panjang yang terjadi di Kabupaten Klaten akhir-akhir ini membuat kekeringan terhadap beberapa wilayah di Klaten.

Sejauh ini, Pemerintah Kabupaten melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Klaten melakukan aksi dropping air bersih sebanyak 220 tangki air, tercatat Senin (21/8/2023).

“Air bersih kita suplai ke dua desa, yaitu Desa Sidorejo sama Desa Tegalmulyo,” ujar Jajang Prihono.

Baca Juga: Ratusan Napi di Klaten dapat Remisi, Salah satunya Mantan Koruptor

Nur Tjahjono selaku Sekertaris BPBD Klaten memberitahu jika kegiatan bakti sosial ini sudah dilakukan sejak akhir Juli 2023. Ia menyampaikan jika terdapat beberapa kecamatan selain Kemalang yang membutuhkan suplai air bersih.

“Sasaran kita adalah wilayah-wilayah yang terdampak kekeringan, yakni Kecamatan Kemalang dan Kecamatan Bayat, kita suplai air ke sana,” ucap Nur Tjahjono.

Selain Kemalang dan Bayat, tercatat dalam data BPBD Klaten bahwa Kecamatan Wedi termasuk dalam wilayah kekeringan. Dari kecamatan-kecamatan itu, terdapat 8 desa yang paling terdampak.

Delapan desa diantaranya adalah Tegalmulyo, Tlogowatu, Tangkil, Kendalsari, Jambakan, Sambung, Ngerangan, dan Desa Sidorejo.

“Hingga beberapa waktu ke depan kegiatan supai air masih dilakukan. Untuk total yang disalurkan sebanyak 5000 liter air bersih pertangkinya,” tambahnya.

BPBD Klaten telah mendistribusikan 1100 liter air bersih ke wilayah yang mengalami kekeringan.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News