Palembang, Sonora.ID – Siapa sih yang tidak kesal ketika sakit gigi.
Meskipun hal ini biasa dialami oleh banyak orang, tapi jika datang di waktu yang tidak tepat tentunya kondisi ini sangat menjengkelkan.
Pasalnya berbagai aktivitas dapat terganggu jika kondisi ini terjadi.
Salah satu penyakit gigi yang terjadi biasanya terletak pada bagian geraham.
Tetapi tahukah kamu, ternyata sakit gigi di area geraham bisa disembuhkan lewat metode pijat.
Dilansir dari Grid.id, berikut ini beberapa titik pijat sakit gigi geraham bawah yang bisa dicoba tekan dan pijat.
Baca Juga: 5 Manfaat Pasta Gigi yang Jarang Diketahui Banyak Orang, Bisa Bersihkan Sepatu
1. Titik Yangxi
Titik pijat ini terletak di sisi radial lipatan melintang pergelangan tangan, di cekungan antara tendon m.ekstensor polisis longus dan brevis.
Titik ini bermanfaat untuk meredakan sakit gigi, sakit tenggorokan, sakit kepala, gangguan mata, gangguan telinga, alergi, insomnia, dan lainnya.
2. Titik Daying