Find Us On Social Media :
Mpet-Mpet Ling Tien Kung Kabupaten Berau Rayakan Ultah Pertama (Pemkab Berau)

Mpet-Mpet Ling Tien Kung Kabupaten Berau Rayakan Ultah Pertama

Etty Hariyani - Senin, 4 September 2023 | 13:05 WIB

Sonora.ID - Semaraknya gerakan senam sehat bagi lansia dan pra lansia dalam upaya mewujudkan gerakan hidup sehat, yang tergabung Mpet-Mpet Ling Tien Kung Kabupaten Berau mendapatkan apresiasi dari Pemkab Berau.

Sebagai bentuk rasa syukur Mpet-Mpet Ling Tien Kung Kabupaten Berau yang tepat berusia satu tahun, Minggu (3/9) kemarin, di Tepin Jalan Jendral A Yani, Tanjung Redeb merayakan ulang tahun secara sederhana. Usai melakukan senam sehat bersama, dilanjutkan prosesi potong tumpeng sekaligus memanjatkan doa, memohon selalu kesehatan dan panjang umur.

Acara ini pun dihadiri Pj Sekda Berau, Sujadi, Asisten III, Maulidiyah, sejumlah pejabat Pemkab Berau, TNI/Polri, tokoh masyarakat dan undangan lainnya.

“Atas nama Pemerintah Kabupaten Berau, saya juga mengucapkan selamat hari ulang tahun yang pertama untuk Mpet-Mpet Ling Tien Kung Kabupaten Berau, dan diharapkan terus berkarya dan berkontribusi dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara,” ujar Sujadi.

Oleh sebab itu, Sujadi juga beharap para lansia ini juga dapat membimbing dan memberi nasihat secara arif, bijaksana berdasarkan pengetahuan dan pengalamannya, terutama di lingkungan keluarganya dalam rangka menjaga martabat dan meningkatkan kesejahteraannya.

Hal ini pun dapat diamalkan, mentransformasikan ilmu pengetahuan, keahlian, keterampilan, kemampuan, pengalaman yang dimilikinya kepada generasi penerus, dan memberikan keteladanan dalam segala aspek kehidupan kepada generasi muda, sebagaimana diamanatkan dalam Peraturan Pemerintah Nomor 43 Tahun 2004, Tentang Pelaksanaan Upaya Peningkatan Kesejahteraan Sosial Lansia. Terangnya.

“Saya merasa bangga dengan bapak dan ibu , karena masih terus aktif di usia senja. Sehingganya, saya mengharapkan dukungan dari Bapak dan Ibu sekalian, agar Berau dapat semakin baik ke depan, sesuai dengan kapasitas yang bapak dan ibu miliki,” pintanya.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News