Sonora.ID - Pernahkah mendengar mitos jika tidak boleh menanam pohon pepaya di depan rumah?
Ternyata pohon pepaya menjadi tanaman yang cukup banyak ditemukan di sekitar rumah. Namun, beberapa orang percaya jika sengaja ditanam dapat menyebabkan kesialan.
Hal ini karena pohon pepaya dipercaya dapat membawa pengaruh buruk bagi pemilik rumah.
Daripada penasaran, yuk langsung saja simak mitos tidak boleh menanam pohon pepaya di depan rumah berikut ini:
Membawa energi buruk
Mitos pertama soal pohon pepaya ditanam di depan rumah dipercaya dapat membawa energi buruk untuk si pemilik rumah.
Hal ini juga diyakini dalam ajaran fengshui rumah.
Pada energi negatif yang dikeluarkan pohon pepaya bisa berdampak pada penghuni rumah.
Dengan begot, penghuni rumah selalu merasa tidak nyaman berada di dalam rumah.
Tak hanya itu, energi yang dihasilkan juga bisa mendatangkan sial bagi anggota keluarga.