Find Us On Social Media :
Sri Juniarsih Buka Turnamen Sepakbola Bupati CUP U 17 Antar Club se Kabupaten Berau (Pemkab Berau)

Sri Juniarsih Buka Turnamen Sepakbola Bupati CUP U 17 Antar Klub se-Kabupaten Berau

Etty Hariyani - Rabu, 6 September 2023 | 11:00 WIB

Sonora.ID -  Dalam rangka mencari bibit atlet cabang olahraga sepak bola, Pemkab Berau bekerja sama dengan KONI menggelar turnamen Sepakbola Bupati CUP U 17 Antar Klub Se-Kabupaten Berau. Acara ini secara resmi dibuka oleh Bupati Berau, Sri Juniarsiah Mas, di Lapangan Sepakbola Batiwakkal Kecamatan Tanjung Redeb, Senin (4/8) sore.

Dalam sambutannya Sri Juniarsih atas nama Pemerintah Kabupaten Berau saya memberikan apresiasi dan penghargaan yang tinggi kepada panitia pelaksana, serta seluruh pihak yang terlibat dalam sukses terselenggaranya turnamen ini.

"Pemerintah Kabupaten Berau memiliki komitmen kuat dalam mendukung setiap upaya peningkatan prestasi olahraga di daerah ini," ujarnya.

Ajang pertandingan ini, kata Sri Juniarsih, merupakan salah satu langkah positif yang harus didukung, untuk semakin optimis ke depan gairah dunia olahraga di Kabupaten Berau sedang tumbuh dan semakin digemari di Bumi Batiwakkal dari berbagai kalangan.
Oleh sebab itu Sri Juniarsih juga mendorong jajaran Dispora Berau, KONI Berau, beserta seluruh perangkat terkait agar dapat melakukan pembinaan secara intensif dan menggali talenta-talenta atlet berbakat asli dari Kabupaten Berau.

Dengan demikian harus lebih bersemangat kompetisi olahraga yang sportif di pertandingan ini, bersaing secara sehat dan tampilkan performa terbaik.

"Mari kita jadikan ajang pertandingan ini sebagai momentum solidaritas untuk saling dukung dan bersatu kita jauhi potensi konflik dan kericuhan yang merugikan," tegasnya.

Usai memberikan sambutan, acara dilanjutkan penyerahan secara simbolis kartu peserta BPJS Ketenaga Kerjaan. Kemudian pencabutan undian untuk pertandingan pertama, penyerahan bola oleh Bupati Berau kepada wasit menandai secara resmi kejuaraan dimulai.

Pelaksanaan turnament sepakbola U-17 Bupati Cup 2023 dilaksanakan mulai tanggal 4-16 September 2023 mendatang, yang di ikuti sebanyak 23 tim. Pada babak penyisihan akan dilaksanakan di Lapangan Batiwakkal dan Semi Final untuk Final akan dilaksanakan di Stadion Mini Teluk Bayur. 

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News