Find Us On Social Media :
cara membuat akun SSCASN 2023. ()

Cara Membuat Akun SSCASN 2023 untuk Daftar CPNS

Kumairoh - Jumat, 8 September 2023 | 14:25 WIB

Sonora.ID - Dalam surat edaran yang beredar, pendaftaran seleksi CPNS dan PPPK 2023 dibuka mulai 17 September 2023.

Meski demikian, calon pendaftar dianjurkan mengetahui bagaimana cara membuat akun SSCASN terlebih dahulu di laman resmi Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN).

Cara Daftar CPNS 2023

Adapun langkah-langkah yang bisa diikuti, antara lain sebagai berikut:
Buat akun melalui situs resmi BKN di sscasn.bkn.go.id.

- Lakukan pendaftaran dengan mengisi informasi data pribadi seperti Nomor Induk Kependudukan (NIK), Nomor Kartu Keluarga (KK) atau NIK Kepala Keluarga. Pelamar juga harus mengisikan alamat email aktif dan memasukkan password yang akan digunakan untuk masuk ke akun portal SSCASN.

Baca Juga: Cara Cek Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi PPPK Tenaga Teknis 2022

- Jika semua form sudah terisi, klik Daftar.

- Setelah itu, pelamar dapat mencetak kartu yang berisi informasi akun SSCASN. Kartu dapat dicetak sebagai tanda bahwa anda telah melakukan registrasi.

- Masuk ke portal SSCASN dengan NIK dan password yang sudah Anda daftarkan pada halaman sebelumnya.

- Lengkapi data pemilihan instansi dan memilih formasi yang sesuai dengan instansi yang pelamar pilih.