Find Us On Social Media :
Ilustrasi diet. (Freepik)

Diet Tidak Berhasil? Mungkin Kesalahan-kesalahan Ini Penyebabnya

- Rabu, 13 September 2023 | 16:27 WIB

Sonora.ID - Apakah sahabat Sonora sudah pernah mencoba berbagai program diet namun belum mencapai keberhasilan?

Mungkin ada kesalahan-kesalahan tertentu yang perlu dihindari selama menjalani diet agar dapat mencapai hasil maksimal dan tetap menjaga kesehatan.

Tidak jarang terjadi kesalahan dalam menjalani program diet. Banyak orang bersedia menjalani diet yang sangat ketat untuk mencapai berat badan ideal dalam waktu singkat.

Banyak orang yang meyakini bahwa mengurangi asupan makanan akan menghasilkan penurunan lemak dalam tubuh.

Namun, sebenarnya, pendekatan diet seperti itu bisa menghambat proses diet dan bahkan dapat menyebabkan masalah kesehatan karena kekurangan nutrisi. Oleh karena itu, sangat penting untuk menghindari kesalahan-kesalahan ini dalam perjalanan diet Anda.

Baca Juga: Diet Jadi Menyenangkan dengan Olahraga Pound Fit, Cobain Yuk!

Berikut beberapa kesalahan umum yang perlu dihindari saat menjalani diet:

1. Jarang minum air putih

Menjaga asupan cairan sangat penting untuk meningkatkan pembakaran kalori. Namun, sayangnya, masih banyak yang lebih memilih minuman bersoda daripada air putih.

Padahal, minuman bersoda mengandung pemanis yang terbukti memiliki dampak negatif pada kadar glukosa darah dan insulin.