Penajam, Sonora.ID - Pj bupati PPU Makmur Marbun mengatakan, bahwa dirinya percaya semua dapat bekerja secara cepat, profesional serta inovatif di bidang kerja masing – masing.
ASN pada era digital seperti saat ini diawasi langsung dan berhadapan dengan masyarakat.
Melalui sosial media, masyarakat memantau kinerja para abdi negara dan tidak segan memberikan kritik pedas atas setiap program kerja yang dilakukan.
“Saya ingin mengingatkan kita semua akan pentingnya integritas dan netralitas sebagai ASN," ujarnya.
Apalagi, lanjut dia, 2023 menuju 2024 merupakan transisi tahun - tahun politik.
Jadi, kalangan ASN harus lebih mengutamakan kepentingan masyarakat.
Baca Juga: Tekan Inflasi, ASN Pemprov Sulsel Wajib Tanam 10 Pohon Cabai
ASN di lingkungan PPU senantiasa menjaga netralitas dan dilarang terlibat dalam kegiatan politik praktis atau memperlihatkan pemihakannya kepada pasangan calon tertentu.
"Setiap tindakan dan pelayanan harus didasarkan pada prinsip transparansi, akuntabilitas, berkualitas,” jelas dia.
ASN harus bisa menyesuaikan dengan aturan yang terbaru untuk menuju sistem pemerintahan yang lebih baik.
Terutama pentingnya dukungan semua pihak untuk membentuk komitmen bersama dalam memajukan pelayanan pemerintahan di PPU.
Baik itu kolaborasi dan sinergi antar stakeholders.
"ASN harus bekerja sama untuk mencari solusi atas tantangan yang di hadapi saat ini," lanjutnya.