Sonora.ID - Simak ulasan artikel tentang bacaan doa mau tidur dan bangun tidur islami lengkap dalam teks arab, latin dan artinya.
Umat Islam dianjurkan untuk senantiasa membaca doa dalam segala aktivitas sehari-hari.
Salah satunya ketika hendak tidur dan bangun dari tidur di pagi hari.
Rasulullah SAW mengajarkan untuk membaca doa dan melakukan amalan sunnah agar menambah kenaikan dan menjauhkan dari keburukan saat tidur.
Berikut bacaan doa-nya.
Baca Juga: 5 Doa Ketika Cuaca Panas dan Musim Kemarau Sesuai Anjuran Rasulullah SAW
Dalam kitab Al-Adzkar karya Syekh Abu Zakariya Muhyiddin an-Nawawi menuliskan doa saat mau tidur sebagai berikut:
بِاسْمِكَ اللهُمَّ أَحْيَا وَأَمُوْتُ
Sebelum berdoa, diajarkan oleh Rasulullah SAW untuk membacs takbir, tasbih dan tahmid masing-masing sebanyak 30 kali.