Find Us On Social Media :
Pemprov Kaltim ()

Kabupaten Penajam Paser Utara Jadi Pilot Project Data Desa Presisi

Etty Hariyani - Senin, 23 Oktober 2023 | 15:05 WIB

Sonora.ID, Kabupaten Penajam Paser Utara – PPU akan menjadi pilot project pembuatan Data Desa Presisi di Kaltim.

Hal ini terungkap saat Pj Gubernur Kalimantan Timur - Akmal Malik berkunjung ke Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), Minggu 22 Oktober 2023.

Selain untuk melihat potensi wisata PPU, Pj Gubernur juga melakukan koordinasi langsung dengan para kepala desa yang ada di PPU, terkait Data Desa Presisi tersebut.

Baca Juga: Terget Nasional 14 Persen, PJ Bupati PPU: Dokter, Bidan Hingga Stakeholder Harus Ikut Berperan Tekan Stunting di PPU

Menurut Pj Bupati PPU - Makmur Marbun, Gubernur Kaltim akan memimpin langsung dijadikannya PPU sebagai pilot project Data Desa Presisi (DPP) di Kaltim.

Nantinya seluruh desa di PPU akan membuat data presisi yang mudah diakses.

Informasi tentang PPU, mulai dari tingkat desa,  akan diketahui dengan mudah, setelah adanya data presisi tersebut.

Makmur menjelaskan, bahwa ketika data itu terintegrasi, maka juga bisa menjadi dasar, apabila ada program yang akan direalisasikan di PPU.

Juga bisa menjadi pertimbangan untuk menentukan arah kebijakan kedepannya.

Nantinya, data jumlah penduduk perdesa, usia sekolah, jumlah lulusan sekolah, jumlah jalan yang masih rusak, hingga jumlah rumah yang butuh bantuan, akan dicantumkan dalam data presisi.

Baca Juga: DPMD Kabupaten PPU Gelar Pelatihan Peningkatan Kualitas Industri Menengah Bagi Pelaku Usaha