Sonora.ID - Simak resep kolak biji salak yang kenyal bercampur dengan manis dan gurihnya kuah santan gula merah.
Kolak biji salak merupakan salah satu takjil yang digemari banyak orang saat berbuka puasa.
Kolak biji salak dapat dibuat dengan campuran ubi kuning dan sedikit tepung sagu.
Makanan manis satu ini diketahui berasal dari kreasi kuliner Betawi. Biji salak diolah dengan cara direbus dan dicampur santan serta gula merah.
Bentuk biji salak sangat mirip dengan candil. Namun, kedua makanan tersebut terbuat dari bahan yang berbeda. Bahan utama biji salak adalah ubi jalar kuning atau ungu, sedangkan candil terbuat dari tepung beras ketan.
Dirangkum dari Kompas.com, berikut ini resep kolak biji salak kenyal yang menyatu dengan sensai gurih dan manisnya gula merah.
Baca Juga: Resep Churros Enak dan Renyah Cocok Jadi Teman Minum Teh Hangat
Bahan biji salak
- 250 gram ubi oranye/kuning
- 50 gram tepung sagu
- 100 gram gula merah
- 10 gram gula halus
- 2 gram garam
- 1 liter air
- 2 lembar daun pandan
Bahan pengental
- 30 gram tepung sagu
- 50 ml air
- Bahan kuah kolak
- 200 ml santan kental
- 2 lembar daun pandan
- 2 gram garam
Baca Juga: Resep Bolu Mentega Lembut dan Wangi ala Chef Devina Hermawan