Sonora.ID - Tren AI Disney Pixar Poster belakangan ini marak di media sosial. Banyak orang yang berlomba-lomba untuk mengubah foto mereka menjadi poster ala Disney yang lucu dan menarik.
Nah, apakah kamu tertarik untuk mengikuti tren ini? Ada berbagai tool atau media yang dapat kamu gunakan untuk membuat Disney Pixar Poster.
Misalnya, Bing Image Creator dan Canva. Dalam artikel ini kita akan secara khusus membahas mengenai cara bikin AI Disney Pixar Poster di Canva dengan mudah.
Seperti yang kita tahu, Canva menjadi salah satu aplikasi favorit untuk membuat berbagai macam desain seperti poster, konten media sosial, resume, dan lainnya.
Aplikasi ini ternyata juga memiliki beberapa fitur yang membantu kita untuk membuat poster 3D animasi ala Disney.
Fitur yang dimaksud adalah ‘Media Ajaib.’ Tak jauh beda dengan Bing Image Creator, untuk menjalankan fitur ini kita juga membutuhkan deskripsi atau prompt teks yang detail.
Seperti apa caranya? Berikut ini paparan mengenai cara buat AI Disney Pixar Poster di Canva yang mudah dan gampang banget untuk diikuti.
Cara Buat AI Disney Pixar Poster di Canva
- Buka aplikasi Canva.
- Klik tombol + untuk membuka lembar kerja baru.
- Selanjutnya, kamu bisa memilih ukuran yang kamu inginkan. Sebagian besar orang umumnya menggunakan ukuran 1080 x 1080 sesuai dengan ukuran gambar yang dihasilkan AI.
- Jika sudah muncul lembar kerja baru, klik tombol + yang ada di pojok kiri bawah.
- Setelah itu, klik menu ‘Aplikasi’ lalu pilih ‘Media Ajaib’ yang ada di bagian populer.
- Masukkan deskripsi atau keyword yang sesuai diinginkan. Pastikan untuk memasukkan kata ‘Disney-Pixar Poster’ di awal dan kata ‘3D’ di akhir. Misalnya, 'Disney-Pixar Poster. A girl wearing light blue hijab, blue blouse, and glasses is working in front of laptop.'
- Deskripsi ini harus diketik secara rinci supaya hasil bisa akurat. Jika hasil yang didapatkan masih belum sesuai, klik ‘Buat Lagi.’
- Sebelum diunduh, kamu juga bisa menambahkan tulisan dengan klik ‘Text’ dengan jenis dan ukuran font yang diinginkan.
- Jika sudah, kamu bisa menyimpan hasilnya dengan klik ‘Bagikan’ lalu ‘Unduh.’
Sekian paparan mengenai tutorial bikin AI Disney Pixar Poster di Canva yang dapat kamu coba di rumah. Pasti berhasil deh!
Untuk mengetahui berbagai contoh deskripsi untuk membuat AI Disney Pixar Poster, kamu bisa klik tautan di bawah ini, ya!
Baca Juga: 15 Contoh Deskripsi Bing Image Creator Untuk Poster AI Disney Pixar
Baca artikel dan berita update lainnya dari Sonora.id di Google News.