Sonora.ID - Jumat tanggal 10 November esok kita akan secara serentak memperingati peringatan Hari Pahlawan dengan tema Semangat Pahlawan untuk Masa Depan Bangsa dalam Memerangi Kemiskinan dan Kebodohan.
Penyelenggaraan dan peringatan Hari Pahlawan di tahun 2023 ini pun dikoordinir langsung oleh Kementerian Sosial RI (Kemensos RI).
Kemensos RI melalui surat bernomor S – 697 / MS / PB.06.00 / 10 /2023 telah merilis Pedoman Penyelenggaraan Peringatan Hari Pahlawan tahun 2023 yang wajib untuk diikuti.
Dalam surat tersebut diatur pula mengenai pelaksanaan hening cipta secara serentak selama 60 detik di seluruh wilayah Indonesia.
Hening cipta ini digelar untuk mengenang dan menghormati jasa-jasa para pahlawan yang telah gugur membela bangsa dan negara.
Baca Juga: 3 Doa Ziarah Hari Pahlawan 10 November 2023 Resmi dari Kemensos RI
Pedoman Pelaksanaan Hening Cipta 10 November 2023 Resmi dari Kemensos RI
(1) Hening Cipta selama 60 detik secara serentak dilaksanakan pada hari Jumat tanggal 10 November 2023 pada pukul 08.15 waktu setempat, bertepatan dengan Upacara Peringatan Hari Pahlawan.
(2) Hening Cipta selama 60 detik secara serentak dilaksanakan :
(a) Di Pusat (Jakarta) : pada Upacara Ziarah Nasional di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama Kalibata Jakarta sebagai titik komando ditandai dengan bunyi sirine di Taman Makam Pahlawan Nasional Utama Kalibata selama 1 menit dengan mengutamakan protokol kesehatan.