Find Us On Social Media :
Ilustrasi teh (Freepik)

8 Manfaat Minum Teh Tawar Tanpa Gula, Ternyata Bisa Cegah Kanker

Fernando Oktareza - Jumat, 17 November 2023 | 18:00 WIB

Sonora.ID – Selain kopi, teh merupakan salah satu minuman favorit yang digemari masyarakat Indonesia.

Kebanyak orang menyeduh teh di tambahkan gula atau susu, hal ini bertujuan untuk menambah cita rasa manis dalam teh.

Namun, perlu diketahui ternyata meminum teh tanpa gula atau biasa di kenal dengan teh tawar justru baik buah kesehatan, lho.

Baca Juga: Resep Es Teh Jahe yang Menyegarkan, Legakan Dahaga yang Menyerang

Dilansir dari Kompas.com, inilah beberapa manfaat meminum teh tawar bagi kesehatan.

1. Menjaga kesehatan mulut

Sebuah penelitian yang dilakukan oleh Tea Trade Health Research Association menunjukkan bahwa minum teh tanpa susu dan gula dapat mengurangi plak pada gigi.

Artinya, teh tanpa kedua bahan tersebut mampu menghambat pertumbuhan bakteri yang mendorong pembentukan gigi berlubang dan pembusukan.

2. Meningkatkan kesehatan jantung

Sebuah Meta analisis tentang konsumsi teh hitam dan teh hijau pada 2009 menunjukkan bahwa orang yang minum setidaknya 3 cangkir teh memiliki risiko 21 persen lebih rendah terkena stroke.