Bandung, Sonora.ID - Untuk menghadirkan perjalanan Kereta Api (KA) pada masa angkutan libur Natal 2023 dan Tahun Baru 2024 (Nataru) yang aman dan nyaman, PT KAI Daerah Operasi (Daop) 2 Bandung melakukan koordinasi dengan Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Barat (Jabar).
"Satu bulan jelang pelaksanaan Nataru, kami fokus melakukan berbagai persiapan, baik sarana, prasarana maupun keamanan, agar perjalanan KA di masa Nataru ini aman, lancar, dan terkendali," ucap Executive Vice President (EVP) PT KAI Daop 2 Bandung Takdir Santoso usai bertemu Kapolda Jabar Irjen (Pol) Akhmad Wiyagus di Mapolda Jabar, Selasa (21/11/2023).
Takdir menyebut, koordinasi keamanan ini sangat diperlukan dilakukan agar tercipta perjalanan di masa Nataru ini, aman dan lancar.
"Angkutan Nataru akan dimulai dari 21 Desember 2023 hingga 7 Januari 2024. Kami ingin memberikan rasa aman kepada para pelanggan, baik rasa aman saat di stasiun maupun saat dalam perjalanan KA," ungkap Takdir.
"Selain sebagai koordinasi dan meminta dukungan Polda Jabar, pertemuan ini juga sebagai silaturahmi," kata Takdir
"Yang pasti, kami dari Daop 2 Bandung selalu melibatkan pihak Kepolisian dan TNI guna membantu pengamanan pada masa angkutan penting, baik saat momen Nataru maupun musim mudik dan balik Lebaran," ungkapnya lagi.
"Lalu dari data yang sudah masuk, hingga 21 November 2023, sudah sebanyak 27.256 atau 12% tempat duduk untuk Angkutan Nataru telah terjual," imbuhnya.
Sementara itu, Kapolda Jabar Irjen (Pol) Akhmad Wiyagus, menyambut baik kunjungan dari PT KAI Daop 2 Bandung.
Pihaknya juga mengapresiasi komitmen Daop 2 Bandung dalam hal mengamankan masyarakat yang hendak bepergian menggunakan KA pada masa libur akhir tahun dengan menggandeng pihak TNI/Polri.
"Dengan semakin meningkatnya minat masyarakat menggunakan KA, tentunya juga harus diimbangi dari sisi pengamanan, terutama ketika pada musim libur nanti," ucap Kapolda.
"Polda Jabar akan mendukung Daop 2 Bandung dalam pengamanan Angkutan Nataru 2023/2024," tegasnya.
Diketahui pada angkutan Nataru ini, Daop 2 Bandung berencana akan mengerahkan 506 personil yang terdiri dari 397 personil Polsuska dan sekuriti, serta 109 personil dari TNI/Polri termasuk 2 tim polisi K9.
Selain itu, masa angkutan Nataru ini, Daop 2 Bandung menyiapkan 220.476 tempat duduk, serta mempersiapkan 420 perjalanan KA Jarak Jauh (KAJJ) reguler dengan keberangkatan dari stasiun wilayah Daop 2 Bandung.