Medan, Sonora.ID - Sudah memutuskan untuk menggunakan alat transportasi apa di liburan natal dan tahun baru nanti?
Jalur laut bisa menjadi pilihan. Apalagi PT Pelayaran Nasional Indonesia (Pelni) cabang Medan telah mempersiapkan kapal tambahan untuk mengakomodasi lonjakan penumpang pada masa libur Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2023/2024.
Kepala Cabang PT Pelni Medan, Biwa Abi Laksana mengatakan, bahwa pada masa libur Nataru 2023/2024 yang dimulai sejak H-14 Natal, PT Pelni akan diperbantukan dengan KM Dorolonda. Kapal ini akan berlayar dan melayani penumpang dengan tujuan Batam, Tanjung Balai Karimun, Tanjung Pinang dan Jakarta.
"Kita akan diperbantukan dengan KM Dorlonda itu sebanyak satu keberangkatan pada libur Nataru 2023/2024 baik untuk arus mudik ataupun arus balik," ujar Biwa, seperti dikutip dari Tribun Medan, Rabu (22/11/2023).
Terkait kesiapan keamanan dan kenyamanan para penumpang, PT Pelni bersama Menteri Perhubungan dan KSOP Utama Belawan telah melakukan uji peti untuk kelayakan kapal pada Selasa (7/11) lalu.
Selalin itu, PT Pelni juga akan menambah dua frekuensi keberangkatan KM Kelud pada libur Nataru 2023/2024 menjadi 4 keberangkatan.
"Kami juga melakukan penambahan frekuensi KM Kelud jadi yang biasa satu minggu satu kali yaitu tiba di hari Senin dan berangkat hari Selasa, ditambah lagi dua frekuensi jadi dari H-14 Natal sampai dengan hari Natal itu ada empat call keberangkatan kapal KM Kelud dan 1 keberangkatan KM Dorlonda, jadi dari H-14 Natal hingga Natal itu ada total 5 keberangkatan kapal, begitu juga dengan H+14 Natal," jelasnya.
Pada keberangkatan libur Nataru 2023/2024 ini, ada 4 tujuan kapal yaitu Batam, Tanjung Balai Karimun, Tanjung Pinang dan Jakarta. Batam masih menjadi tujuan utama para penggguna transportasi laut di Belawan dengan memprediksi lonjakan sebesar 80 persen.
Sementara total penumpang yang dapat diangkut pada libur Nataru 2023/2024 adalah sebanyak 3.741 penumpang untuk satu kali keberangkatan KM Kelud, sedangkan untuk KM Dorolonda sebanyak 2 ribu penumpang.
Biwa mengimbau kepada para pengguna transportasi laut yang ingin berpergian pada masa libur Nataru padat memesan tiket mulai hari ini melalui web pelni.co.id atau pelni mobile app, mini market ataupun loket Pelni Medan di Jalan gang Krakatau nomor 17 A dengan pembayaran melalui kartu ATM atau non tunai.
Baca Juga: Enam Raperda Disetujui DPRD Kayong Utara