Find Us On Social Media :
Capres nomor urut 1, Anies Baswedan, ketika berada di Banjarmasin dalam safari kampanye ()

Dari SDM Hingga Jalur Kereta, Anies Baswedan Safari Kampanye di Kalsel

Eva Rizkiyana - Selasa, 5 Desember 2023 | 21:11 WIB

Banjarmasin, Sonora.ID - Berbagai masalah ekologis dan perekonomian di Kalimantan Selatan menjadi sorotan calon presiden nomor urut 1, Anies Baswedan, dalam safari kampanyenya di Kota Banjarmasin, Selasa (05/12).

Ia menyoroti masalah di daerah yang tak hanya terkait lingkungan, tapi juga pengembangan potensi generasi muda banua.

"Saya melihat persoalan mendasar di Kalsel ialah tentang kerusakan ekologis dan deforestasi sehingga penting untuk mendorong ekonomi hijau. Bagaimana memastikan infrastruktur dari kota sampai desa secara merata," tuturnya di hadapan para peserta 'Desak Anies'.

Anies menegaskan bahwa dalam upaya pembangunan yang merata harus ada keterlibatan masyarakat. 

Salah satunya lewat kebijakan negara dalam mendukung peningkatan teknologi dan metode pembangunan ekonomi hijau.

Apalagi Kalimantan Selatan memiliki potensi yang sangat besar dan perlu dikembangkan tanpa harus merusak lingkungan dengan lebih masif.

"Kalsel memiliki potensi yang besar. Program kita yang akan kita jalankan per sektor sesuai daerah tidak hanya Pulau Jawa," tuturnya lagi.

Di sisi lain, Ia berjanji akan mengatasi ketimpangan atau ketidakmerataan pembangunan di Indonesia, yang cenderung masih Jawa sentris. 

Khususnya di wilayah Kalimantan dan kawasan timur Indonesia yang diklaim tertinggal 20 tahun dari Pulau Jawa.

Di antaranya dengan mencoba mewujudkan keberadaan ekosistem transportasi umum guna mendukung mobilitas masyarakat di Kalimantan Selatan, terutama di dua kota besar, yakni Banjarmasin dan Banjarbaru, lewat pembangunan rel kereta.

"Pada 2045 mendatang 75% warga tinggal di perkotaan, sehingga akan ada mobilitas tinggi. Sementara kota-kota di banyak daerah tidak membangunan ekosistem transportasi umum. Transportasi umum akan banyak manfaat dirasakan warga. Biaya pengeluaran masyarakat turun dan masalah polusi teratasi," tambahnya.

Dalam safari kampanye yang digelar di Kota Banjarmasin, Anies Baswedan didampingi istrinya, Fery Farhati, melaksanakan sejumlah pertemuan.

Sejak mendarat di Bandara Internasional Syamsudin Noor di Banjarbaru, Ia menemui puluhan mahasiswa dan menggelar dialog 'Desak Anies', kemudian dilanjutkan silaturahmi dan doa bersama para habib dan ulama, lalu dilanjutkan dengan pertemuan terbatas pendukung dan relawan di Gedung Sultan Suriansyah, sebelum kemudian bertolak kembali ke bandara.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Baca Juga: Belum Bisa Rehab Total, Jembatan Kuin Diperbaiki Sementara