Find Us On Social Media :
Arti Kadaver dalam kasus penemuan 5 mayat di Unpri Medan (Kompas.com)

Apa Arti Kadaver yang Ramai Dibicarakan Pada Kasus Penemuan 5 Mayat di Unpri?

Sienty Ayu Monica - Kamis, 14 Desember 2023 | 16:45 WIB

Sonora.ID – Apa arti kadaver? Istilah tersebut belakangan ini sering disebut dalam sebuah kasus temuan 5 mayat di Universitas Prima Indonesia (Unpri) Medan, Sumatera Utara.

Sebelumnya, Wakil Dekan Fakultas Kedokteran Unpri Medan Kolonel drg Susanto menjelaskan bahwa lima mayat itu disebut sebagai kadaver yang digunakan untuk praktikum anatomi mahasiswa kedokteran Unpri.

"(Jadi) di dalam laboratorium anatomi, salah satu media belajarnya adalah kadaver, yaitu tubuh manusia yang diawetkan. Di laboratorium FK Unpri terdapat lima kadaver, satu perempuan, dan empat laki-laki," ujar Susanto melalui keterangan videonya, Rabu (13/12/2023).

Baca Juga: Arti 'Wakanda No More, Indonesia Forever' yang Disebut Anies Baswedan

Dosen Anatomi FK Unpri, Ali Napiah Nasution membenarkan bahwa kampusnya menyimpan lima mayat yang ditemukan polisi.

Mayat tersebut ditemukan di laboratorium anatomi di FK Unpri.

Ia bahkan mendampingi pihak kepolisian saat penemuan mayat tersebut.

"Saya mendampingi polisi dari Polda dan tim Laboratorium Forensik Poldasu memeriksa di laboratorum anatomi, untuk melihat 5 kadaver yang di keluarkan dari bak kadaver laboratorum anatomi," kata Ali.

Lantas, apa arti kadaver atau cadaver?

Arti Kadaver atau Cadaver

Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), kadaver atau cadaver merupakan mayat manusia yang diawetkan.