Find Us On Social Media :
15 Contoh Pertanyaan Refleksi Siswa untuk Evaluasi Pembelajaran (Instagram @sdsiswa)

15 Contoh Pertanyaan Refleksi Siswa untuk Evaluasi Pembelajaran

Dita Tamara - Selasa, 9 Januari 2024 | 12:10 WIB

Sonora.ID - Simak contoh pertanyaan refleksi siwa yang digunakan sebagai bahan evaluasi pembelajaran.

Refleksi sendiri merupakan salah satu kegiatan yang dilakukan dalam proses belajar mengajar.

Refleksi bisa dilakukan secara lisan maupun tertulis.

Refleksi sering dilakukan dalam proses pembelajaran. Biasanya, sebelum pelajaran berakhir, guru mengajukan beberapa pertanyaan terkait materi yang telah disampaikan.

Hal tersbeut Bertujuan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran supaya lebih baik lagi.

Lantas, apa saja pertanyaan reflektif yang dapat diajukan kepada siswa di kelas?

Melansir dari beberapa sumber, simak ulasannya berikut ini:

1. Bagaimana pengalaman belajar kamu hari ini? Apakah kamu merasa menyenangkan atau menemui tantangan tertentu?

2. Apa yang membuat kamu tertarik saat guru menjelaskan konsep baru tadi? Apakah ada hal khusus yang menarik perhatian kamu?

3. Menurut kamu, apa hal paling penting yang kita pelajari hari ini dalam konteks penelitian (sebutkan materi pembelajaran)? Mengapa hal tersebut dianggap penting?