Sonora.ID - Kita mungkin kerap mendengar istilah "homesick". Namun, apa itu homesick dan bagaimana cara mengatasinya?
Arti Homesick
Merriam Webster daring mendefinisikan homesick sebagai perasaan rindu akan rumah dan keluarga saat jauh dari mereka.
Sementara itu, Cambridge Dictionary menjelaskan, homesick adalah perasaan tidak bahagia karena jauh dari rumah dalam waktu lama.
Berdasarkan dua pengertian di atas, dapat kita simpulkan bahwa homesick artinya perasaan rindu pada rumah dan keluarga ketika jauh dari mereka dalam waktu yang lama sehingga merasa tidak bahagia.
Baca Juga: Backstabber Si Karakter Baru dalam Kehidupan
Penyebab Homesick
Homesick biasanya dirasakan oleh orang-orang yang berada dalam perantauan dan hal ini menjadi fenomena yang sangat umum.
Apalagi jika rumah dan keluarga kita tidak dapat dikunjungi dengan mudah atau dalam waktu dekat, homesick mungkin akan terjadi.
Jika tidak terbiasa hidup jauh dari keluarga, sangat wajar bila kita akan merindukan suasana rumah yang biasa kita kenali selama ini.