Find Us On Social Media :
Ilustrasi soal Ujian Sekolah Geografi kelas 12. ()

30 Contoh Soal Ujian Sekolah Geografi Kelas 12 dan Kunci Jawaban

Christine Sheptiany - Kamis, 1 Februari 2024 | 15:28 WIB

Sonora.ID - Simak 30 contoh soal Ujian Sekolah Geografi kelas 12 dan kunci jawabannya.

Siswa kelas 12 akan menghadapi ujian sekolah pada Maret atau April 2024 seperti dikutip dari kalender pendidikan brainacademy.id.

Karena itu, para siswa harus mempersiapkan diri dengan mengerjakan banyak soal Ujian Sekolah Geografi kelas 12.

Berikut ini 30 contoh soal Ujian Sekolah Geografi kelas 12 dan kunci jawaban yang dapat menjadi referensi.

Baca Juga: Ini Materi Matematika Kelas 8 Semester 1 dan 2 Kurikulum Merdeka

1. Fenomena geografi:

(1) Urbanisasi di perkotaan tinggi;
(2) Kriminalitas meningkat;
(3) Pembangunan taman kota;
(4) Tingkat partisipasi angkatan kerja tinggi;
(5) Pergeseran bangunan akibat rayapan tanah.

Aspek sosial dalam kajian geografi terdapat pada angka?

A. (1), (2), dan (3)
B. (1), (2), dan (4)
C. (1), (3), dan (5)
D. (2), (4), dan (5)
E. (3), (4), dan (5)

Jawaban: B

2. Perhatikan sumber-sumber data kependudukan berikut ini.

(1) Imigrasi
(2) Survei
(3) Statistik
(4) Sensus
(5) Emigrasi
(6) Registrasi

Sumber data kependudukan diperoleh melalui?

A. 1, 2, dan 3
B. 1, 2, dan 4
C. 1, 3, dan 5
D. 2, 4, dan 6
E. 4, 5, dan 6

Jawaban: D

3. Suatu wilayah diketahui jumlah kelahiran 967.000 jiwa dan kematian 659.000 jiwa, sedangkan imigrasi 889.000 jiwa dan emigrasi 512.000 jiwa. Total pertumbuhan penduduknya adalah?

A. 6.850.000 jiwa
B. 685.000 jiwa
C. 68.500 jiwa
D. 6.850 jiwa
E. 685 jiwa

Jawaban: B

4. Karaktersitik pedesaan:

1) Mampu menyerap teknologi baru
2) Kehidupannya masih sangat bergantung kepada alam sekitarnya
3) Intensitas kontak dengan wilayah lain masih sedikit
4) Sebagian hasil pertaniannya dijual untuk memenuhi kebutuhan hidup
5) Bertani dengan sistem sawah irigasi

Ciri yang menggambarkan desa swakarya ditunjukkan oleh nomor?

A. 1, 2, dan 3
B. 1, 2, dan 5
C. 1, 4, dan 5
D. 2, 3, dan 4
E. 3, 4, dan 5

Jawaban: C

5. Interaksi antara desa dan kota dapat memberikan dampak bagi masyarakat baik masyarakat desa maupun kota. Dampak positif interaksi desa dan kota bagi masyarakat desa di bidang pendidikan adalah?

A. Sarana dan prasarana pendidikan terpenuhi.
B. Jumlah tenaga pendidik dan kependidikan meningkat.
C. Sarana transportasi semakin maju dan beragam.
D. Terbukanya lapangan kerja bagi lulusan sekolah kejuruan.
E. Timbulnya kesadaran masyarakat akan pentingnya pendidikan.

Jawaban: E

6. Daerah perkotaan dengan jaringan jalan yang teratur dan dengan permukiman penduduk yang padat, berbeda dengan daerah pedesaan yang bercorak khas berupa persawahan dan kehidupan petani. Konsep geografi yang sesuai untuk mengkaji fenomena tersebut adalah?

A. Interaksi
B. Nilai kegunaan
C. Keterjangkauan
D. Interdependensi
E. Diferensiasi areal

Jawaban: E

7. Perhatikan pernyataan-pernyataan berikut.

(1) Pegunungan Bukit Barisan terdapat di Pulau Sumatera
(2) Penduduk nelayan tersebar di sepanjang pesisir pantai
(3) Kepulauan Raja Ampat dapat ditempuh dengan pesawat kecil
(4) SMA 1 Tarakan hanya dapat di tempuh dengan jalan kaki
(5) Pulogadung menjadi pusat kawasan industri bagi DKI

Konsep keterjangkauan ditunjukkan nomor?

A. 1 dan 2
B. 2 dan 4
C. 3 dan 4
D. 4 dan 5
E. 1 dan 5

Jawaban: C

8. Perhatikan pernyataan berikut!

(1) Mempunyai kala rotasi dan kala revolusi yang sama.
(2) Merupakan satelit bumi.
(3) Memancarkan cahayanya sendiri.
(4) Makin jauh dari matahari kala revolusinya makin besar.

Pernyataan yang tepat tentang ciri-ciri bulan adalah?

A. 1 dan 2
B. 1 dan 3
C. 2 dan 3
D. 3 dan 4

Jawaban: A

9. Teori yang menyatakan bahwa alam semesta berasal dari dentuman yang besar adalah?