Find Us On Social Media :
ilustrasi, Perbedaan Mahram dan Muhrim (Freepik)

Perbedaan Mahram dan Muhrim dalam Islam, Lengkap dengan Penjelasannya!

Syahidah Izzata Sabiila - Kamis, 22 Februari 2024 | 10:30 WIB

Sonora.ID - Masih banyak umat Islam yang keliru dengan perbedaan mahrim dan muhram.

Hal ini karena dari istilah cenderung mirip.

Padahal keduanya memiliki makna yang berbeda konteks sehingga harus benar-benar dipahami masing-masing artinya.

Dalam bahasa arab, memang perbedaan harakat dari suatu kata memang bisa mempengaruhi makna.

Berikut penjelasan selengkapnya.

Baca Juga: Arti Allahumma Barik dalam Bahasa Arab, Termasuk Doa!

Perbedaan Mahram dan Muhrim dalam Islam

Mahram

Dikutip dari NU Online, mahram merupakan istilah yang berkaitan dengan topik pernikahan.

Mahram merupakan perempuan yang tidak boleh dinikahi.