Find Us On Social Media :
()

Perwira Polisi Asal Minahasa Luncurkan Single Berjudul Tanpa Alasan

- Senin, 18 Maret 2024 | 21:30 WIB

Manado, SONORA.ID - Paulus Supit, nama lengkap lelakikelahiran Tataaran, Minahasa ini, Lelaki berparas rupawanmemang memiliki hobi bernyanyi dan telah lama bercita-citamenjadi komponis.

Wajah baru dunia Tarik suara ini Paulus Supit memilikipanggilan akrab yaitu “Paul Macney” memulai kariernyadengan menggugah cover lagu rohani "Kusadari" pada tahun2020.

Paul yang sedang mendapat tugas menjadi peacekeeper Polrisebagai Individual Police Officer (IPO) pada misi PBB di Afrika Tengah ini telah merilis single Pop pertamanya denganjudul "Tanpa Alasan" pada Kamis (14/3) 2024.

"Puji Tuhan Tahun 2024 ini tepatnya tanggal 14 Maret 2024 bisa rilis lagu pop Indonesia berjudul “Tanpa Alasan”. Lagu “Tanpa Alasan” bercerita tentang kisah seseorang yang tulusmencintai tanpa alasan apapun, tapi balasan yang didapatkanhanyalah luka dan sakit yang begitu dalam.

Baca Juga: Kepala Sekretariat Presiden Bantah Lakukan Swab PCR dan Tes Narkoba Terhadap Perwira Polisi

Lagu Tanpa Alasan sendiri ini atas dukungan dan kolaborasidari musisi asal Manado Maykel Kodoatie sebagai penciptaserta arranger lagu dan ada Satria Tuejeh a.k.a Satria Tjsebagai gitarisnya dan lagu ini dibawah naungan Storm Production House dengan Tian Storm selalu Produser dari PH tersebut," jelas Paul kepada Sonora.ID.

Dirinya berharap setelah resmi debut menjadi penyanyidengan mengeluarkan single berjudul "Tanpa Alasan" inidapat diterima oleh penikmat musik di Tanah Air.

"Harapan saya semoga single perdana saya ini dapat diterimaoleh semua pendengar sehingga suatu saat nanti lagu ini bisadikenang dan diputar selalu", harap Paul.

Tentunya sebagai abdi negara, dirinya tidak akanmengenyampingkan tugas utamanya yang saat ini menjabatsebagai Paur Dal Ops Bagops Polresta Manado.

"Kedepannya saya akan tetap berkarya di dunia entertain sebagai penyanyi, dengan tidak mengenyampingkan tugasutama saya sebagai anggota Polri," pungkas lelaki yang pernah mengambil pendidikan Perwira melalui SIP (SekolahInspektur Polisi) Angkatan ke-51 tahun 2022 di Sukabumi.”tutupnya.

Baca Juga: Kasus Perbudakan Seksual, Perwira Polisi Terancam Hukuman 15 Tahun Penjara

Penulis: Steve Osvaldo