Find Us On Social Media :
Kepala Dinas Kesehatan Kota Pontianak, dr. Saptiko. (William)

Himbauan Kadiskes Kota Pontianak Untuk Persiapan Hari Raya Idul Fitri

William - Jumat, 22 Maret 2024 | 21:21 WIB

Pontianak, Sonora.ID- Selama libur lebaran tahun ini Fasilitas Kesehatan (Faskes) di kota Pontianak tetap menyediakan pelayanan untuk masyarakat.

Kepala Dinas Kesehatan Kota Pontianak Saptiko mengatakan Pemerintah Kota Pontianak akan membuka layanan puskesmas di dua hari kerja yaitu pada tanggal 8 April dan 13 April 2024 khusus untuk pengobatan saja.

"Kemudian untuk mengantisipasi kecelakaan di jalan kita juga membuka UGD di dua rumah sakit Pemkot yaitu di Rumah Sakit Kota buka 24 jam, dan Rumah Sakit Pontianak Utara, 24 jam, " jelas Saptiko, 20 Maret 2024.

Dia juga menambahkan pihaknya akan mengikuti Posko Lebaran untuk mengantisipasi kecelakaan.

Di samping itu untuk masyarakat yang membutuhkan informasi tersedia Public Service Center di 199.

Baca Juga: Kadinkes Palembang: Gejala Deltacron Kemungkinan Lebih Ringan

Untuk masyarakat bisa mengaksesnya apabila ada yang mengalami sakit berat yang harus perlu datang ke rumah atau perlu ambulance untuk mobilisasi ke Rumah Sakit.

"Bisa menelepon ke nomor 119 atau call center kita di Pontianak, 0811573119 jadi silahkan masyarakat yang pada waktu libur lebaran bisa akses bila mengalami gangguan penyakit, " ujarnya.

Selanjutnya untuk puskesmas yang standby 24 jam diperuntukan untuk layanan ibu bersalin yaitu ada tiga puskesmas yang distandbykan yaitu; Puskesmas Alianyang, Puskesmas Gang Sehat, dan Puskesmas Kampung Dalam.

Sementara di Pontianak Utara juga distandbykan bagi ibu hamil bisa melahirkan di sana.

Kadis Kesehatan Saptiko juga menghimbau masyarakat pada saat lebaran selalu menjaga kesehatan.

"Himbauan lebaran yang sehat kepada masyarakat, untuk yang akan mudik atau melakukan perjalanan jauh, dan bagi yang punya penyakit tertentu seperti Kencing Manis, Penyakit Jantung, Hipertensi yang mengkonsumsi obat rutin, dipastikan kebutuhan obatnya terpenuhi, " pesannya.

Tidak lupa dia berpesan agar masyarakat yang akan mudik agar memperhatikan kendaraan dan daya tahan pengemudi agar tidak mengalami kecelakaan yang bisa membahaykan bagi keluarganya.

Baca Juga: Vaksin Booster Berbayar, Begini Tanggapan Kadinkes Palembang