Find Us On Social Media :
Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata Kota Pontianak, Rizal Almutahar, saat menghadiri Wedding Expo di HARRIS Pontianak. (William)

Kadisporapar Kota Pontianak Dukung Penuh Kegiatan Wedding Expo, Beri Dampak ke Pelaku Usaha

William - Sabtu, 30 Maret 2024 | 17:35 WIB

PONTIANAK, Sonora.ID - Kadisporapar Kota Pontianak Rizal Almutahar menilai dengan diadakannya kegiatan seperti Wedding Expo di Pontianak akan memberikan dampak perekonomian yang baik bagi pelaku usaha seperti UMKM.

"Kalau ada acara seperti ini, misalnya sebulan ada 3 job, pasti WO butuh dengan UMKM, seperti MC nya siapa, pesan makanan ini, terus minumannya yang ini, jadi Wedding Organizer itu tidak berdiri sendiri, " terang Rizal, saat ditemui usai acara Wedding Expo di HARRIS Pontianak, Kamis, 28 Maret 2024.

Rizal berpendapat kegiatan seperti ini sangat bagus dan dirinya mengharapkan mungkin ke depan ada Wedding Expo yang di gelar outdoor atau tempat terbuka, karena selama ini kebanyakan diadakan secara indoor.

Dia mengatakan Wedding Expo kali ini merupakan terobosan yang dilakukan oleh hotel HARRIS bekerjasama dengan WO Kim Entertainment memberikan nuansa atau gambaran bagi kawula muda yang akan melangsungkan pernikahan.

"Apalagi konsepnya modern oriental dan trendy, jadi orang tak perlu repot lagi melaksanakan event pernikahan, " tegas Rizal.

Baca Juga: Pemkot Sidak SPBU Jelang Lebaran

Dia menambahkan kegiatan Wedding Expo mungkin tidak hanya digelar sekali setahun, bisa saja beberapa kali diadakan. Sehingga memberikan banyak lagi kemudahan dan konsep yang variatif untuk pasangan yang akan menikah.

"Tak perlu lagi cari - cari lagi, MC nya ada, fotografer, cake nya ada, tenan make up, sound, ini kan banyak. Apalagi dengan era digitalisasi seperti sekarang, mau konsep oriental, basic, silahkan, " tambahnya.

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News