Find Us On Social Media :
Ilustrasi Contoh Soal UMPTKIN 2023 ()

40 Contoh Soal UMPTKIN 2023, Lengkap dengan Kunci Jawabannya

Debbyani Nurinda - Rabu, 3 April 2024 | 11:52 WIB

Sonora.ID – Berikut contoh soal UMPTKIN 2023, lengkap dengan kunci jawabannya yang bisa dijadikan bahan untuk persiapan sebelum mengikuti ujian yang sesungguhnya.

Peserta yang belum lolos SPAN PTKIN selasa 2 April 2024 kemarin jangan putus asa terlebih dahulu, masih ada jalur Ujian Masuk Perguruan Tinggi Keagamaan Islam Negeri (UM-PTKIN).

UM-PTKIN adalah ujian masuk perguruan tinggi Islam negeri dengan menggunakan jalur tes.

UM-PTKIN tahun ini diselenggarakan secara luring di PTKIN Titik Lokasi Ujian yang dipilih oleh peserta dan menggunakan aplikasi Sistem Seleksi Elektronik (SSE).

SSE adalah aplikasi ujian yang menggunakan komputer (PC/Laptop). Melalui SSE, pelaksanaan ujian tidak lagi menggunakan kertas (paperless), baik untuk naskah soal maupun lembar jawaban.

Baca Juga: 40 Contoh Soal Ujian Sekolah Fisika Kelas 12 Semester 2, dan Jawaban! 

Adapun pendaftaran UM-PTKIN 2024 akan dibuka pada 17 April sampai 15 Juni 2024.

Nah, berikut 40 contoh soal UMPTKIN 2023 yang bisa dijadikan bahan untuk persiapan sebelum mengikuti ujian UM-PTKIN 2024.

Namun perlu diingat, ini hanyalah contoh soal UMPTKIN 2023, sehingga sangat mungkin berbeda dengan soal yang asli.

1. Manakah dari angka-angka berikut yang merupakan hasil dari penjumlahan 4 bilangan ganjil?

(1) 496
(2) 1346
(3) 1710
(4) 2264
 
A. (1) dan (2) 
B. (2) dan (4)
C. (1) dan (3)
D. Semua benar
 
Jawaban: D
 
2. Program studi A menyelenggarakan suatu kegiatan yang dapat dihadiri masyarakat umum dengan membayar tiket. Harga tiket yang dipatok untuk orang dewasa adalah Rp 50 ribu, sedangkan harga tiket anak-anak adalah 30% dari harga tiket dewasa.
 
Berapa banyak penonton anak-anak bila jumlah penonton dewasa berjumlah seperempat dari seluruh penonton dan hasil penjualan tiket mencapai Rp 5,7 juta?
 
A. 200 
B. 190
C. 180
D. 170
 
Jawaban: C
 
3. Seorang mandor menjadwalkan bahwa suatu proyek jembatan akan selesai dalam satu bulan bila ia mempekerjakan 15 orang tukang. Namun ternyata, 5 orang dari tukang tersebut mengundurkan diri. Lantas, berapa lama proyek akan dijadwalkan selesai?
 
A. 45 
B. 50
C. 40
D. 35
 
Jawaban: A
 
4. Di siang hari, terdapat bangunan setinggi 45 meter yang mempunyai bayangan sepanjang 21 meter. Berapa bayangan tiang yang mempunyai tinggi 30 meter?
 
A. 10 meter 
B. 14 meter
C. 16 meter
D. 18 meter
 
Jawaban: B

5. Banyaknya limas segitiga yang dapat dibentuk dari menghubungkan 4 titik sudut prisma tegak segi enam regulear (panjang semua rusuknya sama) dengan volume minimum adalah ...

A. 72
B. 96
C. 108
D. 168

Jawaban: C

6. (1) Jika hujan deras mengguyur, maka jalan protokol banjir.
(2) Jika jalan protokol banjir, maka terjadi kemacetan di semua daerah.

Simpulan yang tepat adalah ....

A. Jika hujan deras tidak mengguyur, maka terjadi kemacetan di sebagian daerah.
B. Jika hujan deras tidak mengguyur, maka tidak terjadi kemacetan di semua daerah.
C. Jika hujan deras mengguyur, maka tidak terjadi kemacetan di semua daerah.
D. Jika hujan deras mengguyur, maka terjadi kemacetan di semua daerah.

Jawaban: E

7. Pada suatu hari, Rahman bertemu dengan Paulus yang mempunyai agama berbeda di tempat umum. Bagaimanapun juga, mereka saling menyapa satu sama lain. Hal tersebut menunjukkan sikap apa?
 
A. Tidak lunturnya keimanan meskipun berbeda agama 
B. Ramahnya keisalaman terhadap lingkungan sekitar
C. Keyakinan akan kebenaran Allaah SWT
D. Bersahaja dan moderatnya keislaman
 
Jawaban: A
 
8. Di dalam Surat Al Falaw, Allah SWT menyebut orang yang iri dan dengki. Lantas, bagaimana manusia bisa menghindarinya menurut surat tersebut?
 
A. Mohon ampun kepada Allah SWT 
B. Mohon agar dilindungi oleh Allah SWT
C. Ikhlas
D. Saling menghargai
 
Jawaban: B
 
9. Manakah surat yang menyatakan bahwa ibadah artinya mengesakan Allah SWT serta merendahkan jiwa dan diri terhadap-Nya?
 
A. Surat Al Maidah ayat 5 
B. Surat Ali Imran ayat 20
C. Surat Al Baqarah ayat 38
D. Surat An Nisa ayat 36
 
Jawaban: D
 
10. Pak Ahmad adalah salah satu pengurus NU di kotanya dan mempunyai menantu yang merupakan kader Muhammadiyah. Pak Ahmad pun mengadakan tahlil dan mengundang menantunya untuk datang padahal biasanya kader Muhammadiyah tidak mengadakannya. Lantas, sebaiknya apa yang dilakukan oleh menantu Pak Ahmad?
 
A. Menolak untuk datang 
B. Mengiyakan undangan namun nanti cari-cari alasan
C. Datang agar bisa bersilaturahmi dengan mertua walaupun tidak ikut tahlil
D. Menolak karena tahlil adalah bid’ah
 
Jawaban: C 

11. Hikmah turunnya Al-Qur’an secara berangsur adalah...

A. Menunjukkan keagungan dan kehebatan Al-Qur’an
B. Untuk mengidentifikasi ayat-ayat ibadah dan muamalah
C. Relevan dengan peristiwa dan pentahapan dalam penetapan hukum Islam
C. Menunjukkan Al-Qur’an merupakan firman Allah SWT dan Allah SWT menjaganya

Jawaban: C

12. Proses turunnya Al-Qur’an terjadi secara berangsur. Hal ini relevan dengan konsep di sistem pembelajaran, karena...

A. Sistem pembelajaran yang baik mengutamakan pada pengembangan potensi akal, jiwa dan jasmani
B. Proses pembelajaran harus mendukung cita-cita pendidikan dalam mengentaskan siswa dari ketertinggalan ilmu pengetahuan dan teknologi
C. Porsi materi yang sesuai dan diberikan bertahap lebih mudah dihafalkan, dipahami, dan diaplikasikan ilmunya
D. Sistem pembelajaran perlu mengikuti situasi dan kondisi peserta didik.