Sonora.ID - Love language atau bahasa cinta belakangan ini sangat populer. Salah satu bentuknya adalah physical touch. Simak penjelasan dan contohnya berikut ini.
Setiap orang biasanya mengekspresikan cintanya secara berbeda-beda. Pada umumnya, hal ini disebut sebagai love language.
Lantas, apa itu love language?
Love language adalah cara menyampaikan dan menyalurkan rasa sayang kita untuk dan dari orang lain.
Love language pertama kali dikenalkan pada tahun 1992 dalam buku yang berjudul The Five Love Language: How to Express Heartfelt Commitment to Your Mate, oleh Gary Chapman, mengungkapkan ada 5 love language yang terdiri dari:
- Physical touch (sentuhan fisik)
- Quality time (waktu yang berkualitas)
- Acts of service (pelayanan)
- Words of affirmation (kata-kata penegasan)
- Giving gifts (memberi hadiah).
Baca Juga: Menggali Kedalaman Cinta: Memahami Jenis-Jenis Love Language
Setiap orang bisa saja memiliki love language lebih dari satu.
Mana saja yang sering kamu dengar? Apakah physical touch? Simak penjelasannya berikut ini.
Apa itu Physical Touch
Secara harfiah, physical touch bisa diartikan sebagai sentuhan fisik.
Physical touch merupakan salah satu bentuk love language yang diekspresikan melalui kedekatan dan juga sentuhan fisik.