Sonora.ID - Simak contoh soal tes wawancara Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 berikut ini.
Tes wawancara calon anggota PPK Pilkada 2024 dilaksanakan mulai Sabtu, 11 Mei 2024.
Tahapan tes wawancara ini sangat penting dan turut menentukan siapa yang berhak menjadi anggota PPK Pilkada 2024.
Oleh sebab itu, calon anggota dapat mempelajari contoh soal tes wawancara PPK Pilkada 2024 berikut ini yang bisa dijadikan referensi.
Berikut Sonora.ID merangkum contoh soal wawancara PPK Pilkada 2024 beserta jawabannya, simak:
1. Apa yang dilakukan setelah terpilih sebagai PPK?
Jawaban:
Melaksanakan tugas, wewenang dan tanggung jawab selaku PPK sebagaimana yang telah diatur dalam Undang Undang Nomor 7 Tahun 2017 dan PKPU 8 tahun 2022.
2. Kegiatan apa yang dilaksanakan pada masa kampanye pemilihan kepala daerah dan wakil kepala daerah?
Jawaban:
Kegiatan dalam rangka meyakinkan para pemilih dengan menawarkan visi, misi, dan program pasangan calon.
3. Berapa banyak pemilih dalam setiap TPS?
Jawaban:
Menurut PKPU 7 tahun 2022, ditetapkan paling banyak 300 pemilih per TPS.
4. Sebutkan apa saja asas Pemilu!
Jawaban:
Pemilu dilaksanakan berdasarkan asas langsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil disingkat Luberjurdil. Hal ini berdasarkan Undang Undang Nomor 7 tahun 2017 Pasal 2.
Baca Juga: Contoh Soal Tes PPK dan PPS Pilkada 2024 PDF, Download Gratis
5. Bagaimana cara mengatasi masalah yang muncul di PPK?
Jawaban: