Find Us On Social Media :
Kunci jawaban PAI Kelas 7 halaman 221 Kurikulum Merdeka. (Tangkapan layar buku PAI Kelas 7 Kemdikbud)

Inilah Kunci Jawaban PAI Kelas 7 Halaman 221 Kurikulum Merdeka

Nisa Hayyu Rahmia - Selasa, 14 Mei 2024 | 15:10 WIB

Sonora.ID - Inilah kunci jawaban PAI Kelas 7 halaman 221 Kurikulum Merdeka, berisi lima pertanyaan seputar ibadah haji yang menjadi rukun Islam yang kelima.

PAI, singkatan dari Pendidikan Agama Islam, umumnya menjadi salah satu mata pelajaran wajib di sekolah di Indonesia.

Tentunya, pelajaran ini hanya dipelajari oleh siswa yang merupakan mulsim atau pemeluk agama Islam.

Sebagai penafian, kunci jawaban ini diperuntukkan bagi orang tua/wali siswa dan guru guna membantu proses belajar anak dalam mengerjakan soal.

Agar bisa melihat sejauh mana kemampuan siswa, ia sebaiknya diminta untuk mengerjakan soal secara mandiri terlebih dahulu.

Baca Juga: 30 Contoh Soal PAT Bahasa Inggris Kelas 7 Semester 2 Kurikulum Merdeka

Kunci Jawaban PAI Kelas 7 Halaman 221 Kurikulum Merdeka

1. Seseorang boleh menunaikan haji untuk orang lain yang telah meninggal dunia. Jelaskan alasannya!

Jawaban:
Ibadah yang dapat diwakilkan umumnya adalah ibadah yang berkaitan dengan muamalah atau bersifat materi, termasuk ibadah Haji.

Oleh karena itu, ibadah haji juga dapat ditunaikan oleh orang lain atas nama orang yang telah meninggal dunia.