Find Us On Social Media :
ilustrasi, Hari Lahir Pancasila Libur Nasional atau Tidak? (Freepik)

Hari Lahir Pancasila Libur Nasional atau Tidak? Simak SKB 3 Menteri

Syahidah Izzata Sabiila - Selasa, 28 Mei 2024 | 13:30 WIB

Sonora.ID - Apakah Hari Lahir Pancasila 2024 libur nasional atau tidak? Berikut ulasan informasinya.

Hari Lahir Pancasila jatuh pada 1 Juni.

Banyak masyarakat bertanya-tanya, apakah tanggal tersebut termasuk libur nasional.

Hal ini bisa terjawab dengan melihat Surat Keputusan Bersama (SKB) 3 Menteri No. 855/2023, No. 3/2023, dan No. 4/2023 tentang Hari Libur Nasional dan Cuti Bersama Tahun 2024, ternyata ada 5 hari libur di bulan Mei 2024.

Berikut informasinya.

Baca Juga: Info Hari Libur Bulan Juni 2024, Ada Libur Nasional dan Cuti Bersama?

Hari Lahir Pancasila Libur Nasional atau Tidak?

Merujuk pada SKB 3 Menteri, Hari Lahir Pancasila 2024 yang jatuh pada hari Sabtu, 1 Juni 2024 adalah libur nasional.

Hari Lahir Pancasila ditetapkan untuk memperingati penetapan pancasila sebagai dasar negara republik Indonesia.

Dalam sidang Dokuritsu Junbi Cosakai (Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan/BPUPKI) dihasilkan kesepakatan kelahiran pancasila.

Pada saat itu, Bung Karno menyebutkan lima dasar untuk negara Indonesia.