Find Us On Social Media :
Arti all eyes on Rafah ()

Ternyata Ini Arti "All Eyes on Rafah" yang Sedang Viral di Media Sosial

Selando Naendra Radicka - Kamis, 30 Mei 2024 | 10:10 WIB

Sonora.ID - Berikut adalah paparan mengenai arti "All Eyes on Rafah" yang sedang viral di berbagai media sosial.

Seruan "All Eyes On Rafah" bergema di berbagai platform media sosial seperti Instagram, TikTok, hingga X. Unggahan "All Eyes On Rafah" ramai dibagikan dalam bentuk tagar dan gambar.

"All Eyes On Rafah" bukan sekedar rangkaian kata. Ini adalah seruan untuk menarik perhatian banyak orang ke Rafah. Ini adalah misi kemanusiaan terkait peristiwa yang terjadi di Rafah, Gaza Selatan.

Makna "All Eyes On Rafah"

"All Eyes On Rafah" berarti "Semua Mata Tertuju ke Rafah." Ungkapan ini merupakan panggilan kemanusiaan yang diangkat menyusul tragedi di Rafah, Gaza.

Seruan ini muncul setelah tragedi pada 26 Mei 2024 akibat serangan udara di Rafah. Rafah adalah daerah pengungsian bagi warga Palestina.

Daerah Rafah dianggap aman sehingga banyak warga Gaza berlindung di sana. Namun, serangan udara dari Israel membuat Rafah tidak lagi aman sebagai tempat pengungsian.

Menurut Al Jazeera, serangan udara ini menewaskan setidaknya 50 warga Palestina di Rafah, termasuk banyak anak-anak.

Baca Juga: Arti Mawar Putih dan Sejarahnya, Simbol dari Cinta dan Kemurnian

Bentuk Reaksi Netizen