Sonora.ID - Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy menerima piagam penghargaan Kolaborasi Aktif Pengamanan Arus Mudik dan Arus Balik Operasi Ketupat 2024.
Menko PMK menerima penghargaan tersebut atas dasar upaya dan dedikasinya dalam mengkoordinasikan dan mensukseskan penanganan arus mudik dan balik tahun 2024.
Sebagimana diketahui Menko Muhadjir selalu ditunjuk oleh Presiden Joko Widodo sebagai koordinator dan penanggung jawab dalam tradisi tahunan pelaksanaan mudik lebaran.
"Suatu kehormatan bagi saya hadir pada acara Rakernis Fungsi Lantas 2024. Saya mengucapkan terima kasih atas penghargaan kepada Kemenko PMK atas kerja bareng-bareng, bersama-sama dalam menangani mudik di tahun 2024," ujar Menko PMK saat menghadiri kegiatan Rapat Kerja Teknis Fungsi Lalu Lintas Polri Tahun 2024 di Sleman, Yogyakarta, Rabu (12/6/2024).
Menko Muhadjir menyampaikan bahwa penghargaan yang diterimanya tersebut adalah bukti kerja keras bersama-sama dalam penanganan mudik lebaran, sehingga insiden yang tidak diharapkan bisa dihindari dan tidak terjadi. Selain Menko PMK, beberapa instansi lain juga menerima penghargaan serupa dari Korlantas Polri, yaitu Kementerian Perhubungan, Kementerian PUPR, PT. Jasa Marga, PT. Jasa Raharja, dan PT. Astra Infra Tol.
Lebih lanjut, Muhadjir menyampaikan, kehadirannya dalam Rakernis Fungsi Lantas 2024 adalah wujud apresiasi dan penghargaan kepada Polri dan Korlantas Polri yang telah memberikan pelayanan terbaik selama mudik. Hal ini dibuktikkan dengan hasil Survey Indikator Politik Indonesia yang menyatakan 90,4% pemudik puas dengan pengamanan mudik lebaran, dan 88,0% masyarakat puas dengan kondisi pengaturan lalu lintas selama arus mudik dan balik lebaran 2024.
Muhadjir menyampaikan, selama ditugaskan Presiden menjadi koordinator pelaksanaan mudik, dia melihat perkembangan masalah yang ditemui dalam pelaksanaan mudik semakin kompleks dan semakin besar. Namun demikian, menurutnya, permasalahan tersebut juga bisa diredam berkat kerja sama dan kreativitas Polri yang mengikuti perkembangan masalah dengan mengadaptasi teknologi informasi yang mutakhir.
"Kenapa bisa kita mengatasi ini tentu saja berkat kerja kreatif kerja cerdas para aparat kepolisian khususnya yang bergabung di Korlantas dan sektor lain. Dan saya sangat mengapresiasi gagasan kreatif dan berkemajuan dari Polri, terutama Kakorlantas dan seluruh jajaran yang dengan cerdas, cekatan mengadopsi teknologi baru itu untuk mengatasi persoalan-persoalan yang kompleks di bidang lalu lintas terutama dalam penanganan mudik," jelasnya.
Baca Juga: Menko PMK: Bencana Bukan Urusan Sembarangan!
Muhadjir pun mengapresiasi berbagai inovasi yang terus dilakukan Polri dalam menjaga ketertiban lalu lintas, seperti dengan adanya inovasi ETLE (Electronic Traffic Law Enforcement) yang semakin detail dan mutakhir, dan adanya aplikasi-aplikasi berbasis teknologi informasi seperti Aplikasi Digital Korlantas POLRI yang digunakan untuk mengoptimalkan pelayanan pada masyarakat, dan juga aplikasi untuk penanganan laka lantas.
"Saya sangat apresiasi langkah konkret dalam mengadopsi teknologi informasi teknologi komunikasi. Saya yakin ke depan Polri dan Korlantas akan menjadi pioneer menjadi pelopor dalam mengadopsi teknologi menuju Indonesia Emas 2045," ungkapnya.
Dalam kesempatan Rakornis Fungsi Lalu Lintas Tahun 2024, turut hadir Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo, Kakorlantas Polri Irjen Pol Aan Suhanan, jajaran Polri, jajaran pejabat kementerian dan lembaga, serta pejabat pimpinan daerah yang hadir menerima penghargaan.