Sonora.ID - Artikel kali ini akan membahas tentang resep Tumis Sayur Tahu yang dapat menjadi pendamping lauk.
Ada banyak sekali pilihan resep yang dapat kamu kreasikan sebagai pendamping lauk yang menggugah selera makan.
Salah satu dari resep tersebut adalah Tumis Sayur Tahu yang dapat dikreasikan dengan mudah di dapur rumah.
Untuk itu, mari simak langsung resep Tumis Sayur Tahu yang sudah dirangkum dari laman kompas.com berikut ini.
Baca Juga: Resep Serundeng Daging Sapi: Hidangan Gurih Tahan Lama Penuh Cita Rasa
Bahan-bahan
- 2 sendok makan minyak goreng
- 1 sendok makan minyak wijen
- 100 gram udang, cincang kasar
- 12 buah baby corn, belah 2 memanjang
- 1 buah tofu, potong dadu
- 6 lembar jamur kuping
- 150 mililiter air bersih
- 100 gram kapri, siangi
Bumbu
- 3 siung bawang putih, cincang halus
- 2 sentimeter jahe, memarkan
- 1 sendok makan kecap asin
- 1/2 sendok teh garam
- 1/4 sendok teh merica bubuk
- 1 sendok teh gula pasir
Baca Juga: Resep Membuat Combro, Gorengan Tradisional Ala Masyarakat Jawa
Cara Membuat Tumis Sayur Tahu
- Rendam jamur kuping di dalam air hangat sampai lunak. Tiriskan dan potong-potong. Sisihkan
- Lalu, goreng tofu sampai bagian luarnya berkulit. Angkat dan sisihkan. Panaskan minyak dalam wajan lalu tumis bawang putih dan jahe sampai harum
- Selanjutnya, masukkan udang dan masak kembali sampai udang berwarna kemerahan
- Tambahkan baby corn dan masak sampai layu. Kemudian, masukkan jahe, kecap asin, garam, dan merica bubuk
- Masukkan tofu dan jamur kuping ke dalam tumisan. Lalu, masak sembari diaduk sampai merata
- Tuang air dan bubuhi gula pasir ke dalam tumisan. Masak sampai mendidih. Masukkan kapri dan aduk sampai matang dan hidangkan selagi hangat
Baca berita update lainnya dari Sonora.ID di Google News.