Find Us On Social Media :
()

Sandiaga Uno Berikan Apresiasi Tinggi kepada Pelaku UMKM dalam Mendukung Kemajuan Wisata di Berau

Etty Hariyani - Sabtu, 6 Juli 2024 | 11:14 WIB

Sonora.ID - Usai mengunjungi Pulau Derawan dan Pulau Maratua selama dua hari, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Republik Indonesia Sandiaga Salahuddin Uno bersama Bupati Sri Juniarsih, Wakil bupati Gamalis, dan rombongan langsung mengunjungi gerai produk ekonomi kreatif UMKM Kabupaten Berau setibanya di Tanjung Redeb, pada Rabu (3/7/2024) siang.

Setelah dua hari dirinya melihat-lihat lokasi destinasi wisata terbaik dan merasakan makanan-makanan khas Bumi Batiwakkal, hingga produk unggulan UMKM Berau, Sandi menyebut Berau sudah siap menjadi mitra penyangga Ibu Kota Nusantara (IKN) khususnya dari sektor pariwisata.

Dalam gelaran gerai prodik ekonomi kreatif UMKM sebanyak 23 pelaku usaha menampilkan produk-produk unggulannya kepada Sandiaga Uno, dengan banyaknya produk-produk unggulan yang ditampilkan. Banyak pilihan yang dapat dijadikan cinderamata oleh wisatawan. Produknya pun memiliki kualitas cukup bagus dan layak untuk dipasarkan.

Agar produk lebih dikenal, pelaku UMKM disarankannya harus lebih mengembangkan diri di ekonomi era digital. Khusus untuk ekonomi kreatif ia berpesan bahwa UMKM Berupa harus mampu meningkatkan kualitas dan menjaga aspek berkelanjutan.

"Semuanya harus konsep dengan ekonomi hijau. Kedepan ini menjadi landasan untuk kesejahteraan masyarakat di Berau. Dan untuk pemasaran sekarang bisa memanfaatkan sektor digital. Tadi saya lihat produknya sudah ada instagramnya. Harus ada tiktok, youTube. Dan ini akan kita bantu fasilitasi dengan pelatihan-pelatihan," tegasnya.

Sementara Bupati Berau, Sri Juniarsih menyampaikan, pemerintah daerah telah berupaya dalam pengembangan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif ini. Fasilitas penunjang pun bertahap dilengkapi untuk mendukung Pembangunan sektor pariwisata. Ia pun berharap mendapat dukungan penuh dari Kementerian Pariwisata dan Ekonimi Kreatif melalui kunjungan ini.

Ia pun menegaskan bahwa nilai potensi wisata Berau sangat besar, ada wisata sejarah, budaya, bahari dan kuliner. Untuk itu kita terus melakukan pembenahan. Dengan kunjungan Pak Menteri beserta rombongan ke sini bisa memberikan dampak positif bagi pengembangan wisata kita. 

Baca Juga: Menparekraf Kunjungi Pulau Kakaban, Apresiasi Pemkab untuk Jaga Danau Ubur-Ubur Tetap Lestari