Sonora.ID - Resep galantin sapi berikut ini bisa menjadi salah satu rekomendasi resep untuk dimasak di rumah.
Indonesia kaya akan kuliner beragam dengan rasa enak menggugah selera.
Salah satunya adalah galantin sapi.
Menu satu ini banyak ditemukan saat resepsi pernikahan.
Meski begitu, Anda juga bisa memasaknya sendiri di rumah dengan mengecek resep berikut.
Baca Juga: Resep Mochi Coklat dan Cara Membuatnya dengan Mudah
Resep Galantin Sapi Enak
Bahan-bahan:
- 250 gr daging sapi
- 70 gr tepung roti
- 1/2 buah bawang bombai cincang
- 1 butir telur ayam
- 50 ml susu
- 3 siung bawang merah goreng
- 2 siung bawang putih goreng
- 1/4 bubuk pala
- 1/2 sdt lada bubuk
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt kaldu jamur
Bahan saus:
- 1/2 siung bawang bombai iris
- 2 siung bawang putih cincang
- 3 sdm saus sambal
- 1 sdm kecap manis
- 1 sdm tepung maizena
- 1 sdt gula
- 1/2 sdt lada bubuk
- garam penyedap secukupnya
- 300 ml air kaldu sapi
Baca Juga: Resep Cecek Kecap Pedas, Sajian Enak Penggugah Selera Makan
Cara membuat:
- Siapkan chopper dan masukkan daging, bawang merah, bawang putih, pala bubuk, lada bubuk, bawang bombai, tepung roti, susu dan satu butir telur, garam, penyedap. Giling sampai halus
- Setelah lembut, sisihkan adonan
- Siapkan daun pisang, lalu ambil nbenerapa sendok adonan dan bentuk lonjong. Kemudian gulung. Lakukan sampai adonan habis
- Jika sudah, kukus adonan galantin kurang lebih 45 menit
- Setelah 45 menit, galantin sudah matang
- Selanjutnya yaitu buat saus dengan menumis bawang bombai dengan margarin sampai beraroma.
- Kemudian masukkan bawang putih sampai benar-benar matang.
- Masukkan saud tomat, kecap, lada, kaldu, garam dan gula. Kemudian aduk rata. Tambahkan kaldu sapi dan ratakan
- Setelah tercampur merata, masukkan adonan tepung maizena dan aduk sampai saus mengental. Sisihkan
- Selanjutnya rebus wortel, buncis, sampai empuk
- Goreng galantin sampai kecoklatan.
- Jika sudah matang, potong kecil-kecil dan sajikan bersama kentang goreng, wortel dan buncis. Jangan lupa tambahnkan juga saus nya.
- Selesai
Itulah resep galantin sapi yang enak dan nikmat yang bisa Anda coba di rumah. Selamat memasak.
Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News