Find Us On Social Media :
Resep Nugget tahu wortel ayam (Sobat Cookpad Mama Naca)

Resep Nugget Tahu Wortel Ayam, Sajian Hemat yang Lezat untuk Keluarga

Sienty Ayu Monica - Jumat, 19 Juli 2024 | 16:20 WIB

Sonora.ID – Berikut ini adalah resep nugget tahu wortel yang bisa kamu buat dengan mudah dan cocok disantap untuk anak-anak.

Dalam mengolah tahu, kita bisa mengkreasikannya menjadi hidangan-hidangan lezat, salah satunya adalah dengan menjadikannya nugget.

Kamu bisa menggunakan tahu kuning maupun tahu putih, sebagai tambahan kamu bisa menambahkan irisan wortel, atau kamu juga bisa menambahkan ayam.

Hidangan ini cocok untuk kamu yang ingin makanan lezat dan murah serta bergizi.

Simak, berikut ini resep nugget tahu wortel yang dilansir dari laman Kompas.com berdasarkan Cookpad milik Mama Naca @Mamanac4.

Baca Juga: Resep Cumi Masak Pedas, Lauk Praktis yang Sangat Menggugah Selera

Resep nugget tahu wortel ayam

Bahan nugget tahu

Bahan pelapis nugget

Cara membuat nugget tahu wortel ayam

  1. Masukkan tahu, wortel, ayam, bawang merah, bawang putih, lada, telur, garam, dan kaldu ke dalam blender. Haluskan sebentar. Jangan terlalu halus agar nugget bertekstur.
  2. Masukkan adonan ke dalam wadah, campur dengan daun bawang. Aduk rata. Kukus selama 15-20 menit.
  3. Apabila tidak menggunakan ayam, cukup kukus selama 10-15 menit. Bungkus panci pengukus pakai lap bersih agar uap air tidak menetes ke adonan nugget.
  4. Dinginkan nugget di suhu ruang. Potong kotak atau sesuai selera. Balut dengan tepung terigu dan air, kemudian gulingkan di atas tepung roti. Lakukan sampai adonan habis.
  5. Goreng nugget sampai kuning keemasan. Angkat dan tiriskan. Sajikan.

Itu dia resep nugget tahu wortel ayam yang bisa kamu coba buat di rumah dan bisa kamu sajikan untuk keluarga.

Semoga bermanfaat!

Baca Juga: Resep Mochi Coklat dan Cara Membuatnya dengan Mudah