Sonora.ID - Melalui artikel ini, kamu akan mendapatkan teks khutbah Jumat 16 Agustus 2024 tentang mensyukuri kemerdekaan Indonesia.
Khutbah menjadi salah satu bagian penting dalam pelaksanaan sholat jumat yang dibawakan oleh seorang khatib.
Ada banyak sekali tema yang dapat diangkat dalam khutbah, salah satunya tentang mensyukuri kemerdekaan Indonesia bagi seluruh lapisan masyarakat.
Berikut Sonora ID bagikan teks khutbah Jumat 16 Agustus 2024 yang dapat kamu simak dengan lengkap.
Khutbah I
Baca Juga: 3 Khutbah Jumat tentang Kemerdekaan, Singkat dan Menyentuh Hati
اَلْحَمْدُ للهِ، وَالصَّلَاةُ وَالسَّلَامُ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ رَسُوْلِ اللهِ، وَعَلَى آلِهِ وَصَحْبِهِ وَمَنْ وَالَاهُ، وَأَشْهَدُ أَنْ لَّا إِلهَ إِلَّا اللهُ وَحْدَهُ لَا شَرِيْكَ لَهُ، وَأَشْهَدُ أَنَّ سَيِّدَنَا مُحَمَّدًا عَبْدُهُ وَرَسُوْلُهُ، لَا نَبِيَّ بَعْدَهُ، أَمَّا بَعْدُ، فَإِنِّي أُوْصِيْكُمْ وَنَفْسِيْ بِتَقْوَى اللهِ الْقَائِلِ في مُحْكَمِ كِتَابِهِ: وَإِذْ تَأَذَّنَ رَبُّكُمْ لَئِنْ شَكَرْتُمْ لَأَزِيدَنَّكُمْ وَلَئِنْ كَفَرْتُمْ إِنَّ عَذَابِي لَشَدِيدٌ
Ma'asyiral Muslimin Rahimakumullah,
Mengawali khutbah yang singkat ini, khatib berwasiat kepada kita semua, terutama kepada diri khatib pribadi untuk senantiasa berusaha meningkatkan keimanan dan ketakwaan kita kepada Allah subhanahu wa ta'ala, kapan pun dan di mana pun kita berada serta dalam keadaan sesulit apa pun dan dalam kondisi yang bagaimana pun, dengan cara melaksanakan segenap kewajiban-Nya dan menjauhi segala larangan-Nya.
Jamaah shalat Jumat rahimakumullah,