Find Us On Social Media :
Ilustrasi 9 Contoh Pesan dan Kesan Perpisahan KKN sedih dan Menyentuh Hati (Freepik)

9 Contoh Pesan dan Kesan Perpisahan KKN sedih dan Menyentuh Hati

Debbyani Nurinda - Jumat, 23 Agustus 2024 | 18:31 WIB

Sonora.ID – Berikut beberapa contoh pesan dan kesan perpisahan KKN sedih dan menyentuh hati yang bisa dijadikan referensi untuk membuat milikmu sendiri.

Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan program pengabdian masyarakat yang melibatkan mahasiswa untuk terjun langsung ke desa.

Program ini menjadi momen berharga bagi mahasiswa untuk mengaplikasikan ilmu yang telah diperoleh di bangku kuliah dan memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat.

KKN dilaksanakan dalam beberapa waktu yang telah ditetapkan perguruan tinggi terkait, sekitar 2-3 bulan.

Setelah waktu dan program tercukupi, mahasiswa dapat menyelenggarakan rangkaian kegiatan terakhir, yakni acara perpisahan.

Baca Juga: 40 Kata-Kata Perpisahan KKN Sedih, Penuh Makna dan Menyentuh Hati

Nah, para peserta KKN biasanya diminta untuk menyiapkan pesan dan kesan perpisahan KKN sedih yang diberikan untuk warga dan rekan yang sama-sama berjuang.

Berikut 9 contoh pesan dan kesan perpisahan KKN sedih dan menyentuh hati yang bisa dijadikan referensi untuk membuat milikmu sendiri.

Contoh 1

Kesan:

Saya sangat senang bisa diterima dengan baik di desa ini, dan juga program kerja yang saya berikan bisa diikuti oleh seluruh masyarakat desa, semoga program tersebut dapat terus bermanfaat untuk kemajuan desa ini ya.