Find Us On Social Media :
Triwulan II/2024 Ekonomi Jatim tumbuh 4.98% ()

Triwulan II/2024 Ekonomi Jatim tumbuh 4.98%

- Sabtu, 24 Agustus 2024 | 14:21 WIB

Surabaya, Sonora.ID - Perekonomian Jawa Timur pada triwulan II 2024 meningkat, dengan pertumbuhan tercatat sebesar 4,98% (yoy), lebih tinggi dibandingkan triwulan sebelumnya yang tercatat tumbuh sebesar 4,81% (yoy) dan akan tetap solid hingga akhir tahun.

Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Jawa timur, Erwin Gunawan Hutapea menyatakan hal ini dalam Media Briefing dengan tema “Penguatan Sinergi untuk Menjaga Stabilitas dan Momentum Peningkatan Kinerja Ekonomi Jawa Timur” (22/8/2024).

Lebih lanjut Erwin mengatakan Peningkatan ini utamanya disebabkan oleh kenaikan permintaan eksternal di tengah permintaan domestik yang kuat.

Peningkatan kinerja ekonomi Jawa Timur diprakirakan akan terus berlanjut pada TW III 2024 didorong oleh kenaikan permintaan eksternal dan masih berlangsungnya pembangunan proyek strategis nasional di tengah tetap kuatnya permintaan domestik.

“Optimisme ini perlu tetap diiringi kewaspadaan seiring dengan ketidakpastian global yang masih berpotensi kembali meningkat. Sinergi dan kolaborasi yang baik antara pemerintah daerah dengan pemangku kebijakan makroekonomi, perlu untuk dipertahankan dan ditingkatkan, untuk mengawal kinerja baik ekonomi Jawa Timur” imbuhnya

Dari sektor jasa keuangan, Direktur OJK, Dedy Patria menyampaikan bahwa untuk kinerja perbankan Jawa Timur s.d Juni 2024 menunjukkan pertumbuhan yang masih solid meskipun di bawah nasional.

“Meski masih dibawah nasionnal namun penyaluran kredit yang tumbuh 5,30% (yoy), yang Mayoritas  disalurkan kepada sektor Rumah Tangga (konsumsi) dan secara sektoral kepada Industri Pengolahan, sejalan dengan porsinya dalam PDRB” tegasnya.

Kepala Kanwil DJPb Jatim, Didyk Choiroel, menyampaikan bahwa  belanja pemerintah yang solid juga mendukung pertumbuhan ekonomi yang kuat.

“Realisasi belanja K/L sampai Triwulan II 2024 sebesar sebesar Rp27,95 T atau 52,56% dari alokasi Tahun Anggaran 2024” jelasnya.

Penulis: Friscilia Listia Dinasti

Baca berita update lainnya dari Sonora.id di Google News

Baca Juga: KM Niki Sejahtera Tujuan Banjarmasin Terbakar, Seluruh Korban Selamat