Sonora.ID - Simak resep udang balado petai berikut ini yang bisa menjadi pilihan ketika sedang bingung harus memasak apa.
Memikirkan menu masakan sehari-hari kedengaran seperti masalah yang sepele. Namun, bagi sebagian orang, itu bisa menjadi hal yang bikin pusing.
Pasalnya, kita mungkin merasa bosan dengan sajian yang itu-itu saja hingga bingung harus membuat apa lagi.
Apabila tengah berada dalam kondisi tersebut, Anda bisa memasak udang balado petai yang memiliki perpaduan yang nikmat.
Baca Juga: Resep Membuat Tumis Bunga Pepaya yang Lezat dan Menggugah Selera
Sebagaimana dirangkum dari laman Sajian Sedap, di bawah ini resep dan cara membuat udang balado petai.
Bahan:
400 gram udang jerbung sedang, kerat punggungnya
1/2 sendok teh garam
1/2 sendok teh air jeruk nipis
2 lembar daun salam
1 batang serai, memarkan
15 buah mata petai, belah 2 bagian
1 sendok teh garam
2 sendok teh gula pasir
200 ml air
1 sendok teh air asam jawa, dari 1 sendok teh asam jawa dilarutkan dalam 2 sendok makan air
3 sendok makan minyak untuk menumis
400 ml minyak untuk menggoreng
Bumbu tumbuk kasar:
6 butir bawang merah
3 siung bawang putih
10 buah cabai merah besar
5 buah cabai merah keriting