Sonora.ID - Mengutip dari situs resminya, Kemendikbudristek membuka pendaftaran CPNS 2024 hingga terakhir pada Jumat, 13 September 2024.
Hal ini termuat dalam Surat Nomor: 21765/A.A3/KP.01.01/2024. Berikut jadwal seleksi administrasi CPNS 2024 Kemendikbud RI.
- Pengumuman Seleksi: Tanggal 30 Agustus - 13 September 2024
- Pendaftaran Seleksi: Tanggal 31 Agustus - 13 September 2024
- Seleksi Administrasi: Tanggal 31 Agustus - 15 September 2024
- Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: Tanggal 16 - 17 September 2024
- Masa Sanggah: Tanggal 18 - 20 September 2024
- Jawab Sanggah: Tanggal 18 - 22 September 2024
- Pengumuman Pasca Masa Sanggah: Tanggal 21 - 27 September 2024
Bagi Anda yang ingin melamar ke formasi jabatan Kemendikbudristek melalui CPNS 2024 ini ada beberapa dokumen yang diperlukan.
Salah satunya adalah Surat Lamaran dan Surat Pernyataan. Berikut ini kami sajikan format Surat Lamaran dan Surat Pernyataan CPNS Kemendikbud 2024 yang resmi.
Baca Juga: E-Meterai Jadi Kendala, CPNS Solo Diperpanjang Hingga 10 September
Link Surat Lamaran, Pernyataan, Persetujuan Kemendikbudristek CPNS 2024
(kota), (tanggal) (bulan) 2024
Yth. Menteri Pendidikan, Kebudayaan,
Riset, dan Teknologi
Jakarta
Saya yang bertanda tangan di bawah ini
nama :
NIK :
tempat, tanggal lahir :
jenis kelamin :
alamat domisili saat ini :
alamat sesuai KTP :
nomor ponsel :
surat elektronik (email) :