Find Us On Social Media :
Anggota DPRD Kabupaten Kubu Raya, Ilham Kurniawan, S.Pd. (IG : Ilhamitu.iam)

Setelah Dilantik, Ilham Ingin Fokus Perbaikan Jalan Poros dan Suplay Air Bersih di Kubu Raya

Wilhelmus Triputra - Rabu, 25 September 2024 | 13:00 WIB

Kubu Raya, Sonora.ID - Salah satu anggota DPRD Kabupaten Kubu Raya periode 2024-2029 yang baru dilantik Ilham Kurniawan merasa senang dan sekaligus menjadi hal yang mendebarkan baginya setelah dilantik dan mengemban amanah rakyat untuk lima tahun ke depan.

"Karena ini yang pertama, segala sesuatu yang pertama, pasti agak mendebarkan, tapi Alhamdulillah saya mendapatkan amanah dari masyarakat dan oitrterpilih menjadi anggota dewan periode 2024 - 2029, "ungkap Ilham mengungkapkan perasaannya.

Dia mengatakan banyak tugas - tugas yang akan dikerjakan ke depan untuk pembangunan Kabupaten Kubu Raya yang sudah menginjak usia 17 tahun.

"Tentunya banyak tugas - tugas yabg akan dikerjakan untuk Kubu Raya yang sudah berusia 17 tahun ini. Banyak hal yang harus dipersiapkan untuk pembangunan yang lebih baik, "kata Ilham yang wilayah kerjanya di Dapil 2 Kubu Raya.

Dirinya memaparkan beberapa fokus kerja yang akan ia jalankan ke depan seperti infrastruktur di Kabupaten Kubu Raya.

"Fokus ke depan yang jelas infrastruktur Kubu Raya yang tentu menjadi PR yang cukup besar bagi eksekutif dan legislatif. Tentunya kita harus bersinergi untuk memberikan kenyamanan kepada masyarakat terutama jalan - jalan poros yang banyak harus diperbaiki serta dibangun, karena banyak jalan-jalan poros yang sudah baik, sekarang harus diperbaiki, "ujarnya.

Baca Juga: KPU Kubu Raya Tetapkan Nomor Urut Ketiga Paslon Bupati dan Wakil Bupati

Kemudian Ilham juga menambahkan bahwa hal - hal yang menyangkut kebutuhan sehari - hari seperti air misalnya. Menurutnya suplay air bersih yang pasti tentu menjadi hal yang krusial di perkotaan.

Dia melihat saat ini banyak aduan - aduan masyarakat, dimana masyarakat yang rumahnya sudah teraliri oleh PDAM justru tidak mendapat suplay air yang baik di beberapa titik.

Ilham juga mengatakan masih ada beberapa dari masyarakat juga masih ada yang harus membeli air dari jasa pengadaan air bersih.

"Kita juga harus objektif juga, di beberapa titik sudah baik, namun di titik lainnya masyarakat bahkan ada yang bayar sudah per bulan namun belum mendapatkan pelayanan yang baik untuk supaly air bersihnya, sehingga harus membeli dari jasa pengadaan air bersih, "ujarnya.

Baca Juga: KPU Kubu Raya Gelar Pleno Penetapan DPT Tingkat Kabupaten