Find Us On Social Media :
2 Paslon Calon Walikota Solo Menyapa Warga (Tribunsolo.com)

Masa Kampanye 2 Paslon di Solo, Kedua Paslon Saling Menyapa Warga

Ria FM Solo - Senin, 30 September 2024 | 15:45 WIB

Surakarta, Sonora.ID- Masa Kampanye dua pasangan pilkada kota Solo dimulai. Pada Minggu (29/09/2024), pasangan calon (Paslon) nomor urut 1 mengunjungi Car Free Day (CFD) di Solo.

Melalui unggahan di media sosial, Paslon tersebut menyampaikan bahwa mereka berdiskusi mengenai cara meningkatkan manfaat CFD untuk perekonomian masyarakat Surakarta.

Dalam unggahan itu, terlihat Teguh Prakosa berfoto dan berinteraksi santai dengan warga yang hadir di CFD.

CFD di Solo sendiri pertama kali digelar pada tahun 2009. Sejak saat itu, acara ini tidak hanya menjadi ruang bagi masyarakat untuk beraktivitas fisik seperti olahraga, tetapi juga mendukung kegiatan ekonomi, seni budaya, dan layanan publik, seperti pengurusan administrasi, pembayaran pajak, hingga pemeriksaan kesehatan gratis.

Di sisi lain, Respati Ardi, calon Wali Kota Solo nomor urut 2, menyapa ratusan warga yang didominasi ibu-ibu di Kadipiro, Banjarsari, Solo. Respati, yang juga Ketua HIPMI, hadir untuk memperkenalkan dirinya sekaligus menyampaikan program kerja.

Baca Juga: KPU Jabar Sebut Akhir Pekan Ini Akan Dikeluarkan SK Pemasangan APK

Setibanya di lokasi pada Sabtu sore (28/9/2024), Respati disambut hangat oleh warga, terutama ibu-ibu yang berebut untuk bersalaman dan berfoto selfie.

Di tengah kerumunan, seorang anak bernama Ahsan meminta tanda tangan Respati, yang disambut dengan pesan motivasi dan pemberian buku tulis.

Selain itu, Respati juga membagikan hadiah dan mengadakan kuis untuk anak-anak, yang disambut antusias.

Pertemuan diadakan di teras salah satu rumah warga di Kadipiro, Banjarsari, Solo. Respati hadir untuk memperkenalkan diri sebagai calon Wali Kota Solo serta memaparkan visi misinya.