Find Us On Social Media :
Tim Putra Jatim Melaju Ke Final Kapolri Cup 2024. ()

Tim Putra Jatim Melaju ke Final Kapolri Cup 2024

Wilhelmus Triputra - Jumat, 11 Oktober 2024 | 18:35 WIB

Pontianak, Sonora.ID - Lanjutan Turnamen Bola Voli Kapolri Cup 2024, saling berhadapan Tim Putra Kalsel menghadapi Tim Putra Jatim yang dihelat pada Kamis (10/10/2024), di GOR Terpadu Ayani.

Menekan sejak awal Putra Kalsel terus menggencarkan smash keras kepada tim lawan. Putra Jatim agak kedodoran pada set pertama, alhasil Putra Kalsel unggul di Set Pertama dengan skor 25 - 21.

Kejar-kejaran angka terjadi di set ke 2 posisi skor sempat di angka 8 - 8. Namun di set 2 Putra Jatim tidak mau mengulangi kekalahan di set pertama. Spike kereas dari Rivan Cs. Putra Kalsel pun tertinggal 14 - 20. Berkat spike keras di akhir set mengantarkan Putra Jatim unggul 15 - 25.

Sementara di set ke tiga kedua tim tampil habis - habisan dan saling jual beli serangan. supporter kedua tim pun tak kalah gemuruh mendukung tim keaayangan mereka.

Tak jarang beberapa kesalahan kerap kali dilakukan kedua tim, baik service maupun yang lain. Cukup banyak juga permintaan video Challange dari kedua tim. Meski sempat menyamakan Jus, namun Jatim lagi - lagi unggul dengan skor 24 - 26.

Baca Juga: Lanjutan Turnamen Kapolri Cup 2024, Putri Kalbar Tembus Semifinal

Set keempat, Putra Kalsel makin tertinggal jauh dari Putra Jatim, dimana lewat kesalahan service dari Putra Kalsel, Jatim unggul 18 - 23. Namun Putra Jatim akhirnya memenangkan pertandingan dengan skor di set ke 4, 20 - 25. Dengan hasil ini tim Putra Jatim berhak maju ke final.

Pelatih Putra Jatim, Iwan Dedi Setiadi mengatakan peforma anak asuhnya semakin hari semakin baik, yang mana kemenangan tersebut menjadi modal untuk pertandingan selanjutnya.

Dia menekankan kepada tim agar bermain kompak secara tim, tidak ada yang menonjol salah satunya.

"Tidak ada superman, semua kerjasama tim. Kita utamakan kerjasama tim, kita super tim, "tegasnya.