Find Us On Social Media :
Kepulangan Presiden ke-7 Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi) (Kompas.com)

Meriah, Tarian Tradisional Hiasi Penyambutan Jokowi di Colomadu

Ria FM Solo - Senin, 21 Oktober 2024 | 16:00 WIB

Karanganyar, Sonora.ID - Kepulangan Presiden ke-7 Republik Indonesia, Joko Widodo (Jokowi), dan Iriana Jokowi pada Minggu (20/10/2024) sore, disambut dengan berbagai acara meriah di sepanjang Jalan Adi Sucipto, Colomadu, Karanganyar, Jawa Tengah.

Acara penyambutan ini melibatkan sejumlah hiburan, mulai dari tarian tradisional hingga kuliner gratis bagi masyarakat yang datang.

Menurut Camat Colomadu, Dwi Adi Susilo, terdapat empat titik hiburan utama sepanjang jalan tersebut.

Setiap titik menampilkan tarian khas daerah yang dipersiapkan khusus untuk menyambut kepulangan Jokowi.

Di titik pertama, yaitu De Tjolomadoe, ditampilkan tarian Kebo Giro, sedangkan di titik kedua, kawasan Hotel Ramada, ada tarian jaranan yang dibawakan oleh anak-anak disabilitas.

Tarian gamyong dipersembahkan di titik ketiga, di area Hotel Lorin, dan titik keempat di Hotel Alana menyuguhkan tarian reog yang spektakuler.

Baca Juga: Jokowi Dapat Tawaran Kampanye Calon Kepala Daerah, Ini Tanggapannya

Selain itu, kedatangan Jokowi disambut oleh 20 penari SMP yang menampilkan tarian khas Boyolali, yaitu Topeng Ireng.

Para penari mengenakan kostum hitam lengkap dengan hiasan tradisional seperti kuluk badong, rampek, kerincing, kalo kace, dan gelang tangan. Pertunjukan ini berlangsung selama sekitar lima menit.

Selain tarian, penyambutan Jokowi dilengkapi dengan 15 stan kuliner gratis yang disediakan untuk masyarakat.