Find Us On Social Media :
Ilustrasi 40 Contoh Soal Cerdas Cermat Hari Santri Nasional 2024, dan Jawabannya ()

40 Contoh Soal Cerdas Cermat Hari Santri Nasional 2024, dan Jawabannya

Debbyani Nurinda - Senin, 21 Oktober 2024 | 16:44 WIB

Sonora.ID – Lomba cerdas cermat merupakan salah satu kegiatan yang diadakan dalam memperingati Hari Santri Nasional.

Ini karena cerdas cermat merupakan media perlombaan yang digunakan untuk melatih kecerdasan bagi siswa dalam meningkatkan mutu pendidikan.
 
Dalam lomba cerdas cermat, siswa dituntut untuk bisa menjawab soal dengan cepat dibandingkan tim lawan.
 
Maka dari itu mempelajari contoh soal cerdas cermat Hari Santri Nasional, dapat dilakukan para santri dalam rangka mempersiapkan diri sebelum mengikuti perlombaan yang sesungguhnya.
 
Tak perlu berlama-lama, berikut 40 contoh soal cerdas cermat Hari Santri Nasional 2024, lengkap dengan jawabannya.
 

1. Sebutkan dua cara yang dilakukan para ulama dalam menumbuh kembangkan ajaran Islam!

Jawaban: membentuk kader ulama yang bertugas sebagai mubalig dan melalui karya-karya tulis

2. Sebutkan dua mubaligh yang pertama kali mengislamkan Kalimantan timur!

Jawaban: Datu Ri Bandang dan Tunggang Parangan

3. Sebutkan dan jelaskan salah satu hikmah dari talak!

Jawaban: mengakhiri penderitaan batin yang dipendam kedua pihak.

4. Dari berita Cina dapat diketahui bahwa masa dinasti yang abad ke-9 hingga ke-10 terdapat orang–orang Ta sihin. Apakah yang dimaksud dengan Ta sihin?

Jawaban: orang-orang Arab dan Persia yang kala itu sudah beragama Islam.

5. Apa arti Israf?

Jawaban: sraf artinya melampaui batas. Perbuatan Israf bermakna perbuatan yang melampaui batas, seperti dalam hal makanan, minuman, berpakaian, berhias, menggunakan peralatan, atau hidup bermewah-mewahan.

6. Sebutkan 3 kiat menjauhi hal yang berlebihan!

Jawaban: hemat, menabung, bersedekah.

7. Apa itu gibah?

Jawaban: Gibah yaitu membicarakan aib atau cela ( keburukan ) seseorang atau suatu pihak kepada orang lain. Hukum perbuatan ini adalah dosa besar.

8. Apa itu Fitnah?

Jawaban: Fitnah berarti berita bohong atau desas-desus tentang seseorang karena ada maksud yang tidak baik

9. Apa saja yang bisa menyebabkan fitnah?

Jawaban: syirik, dengki, ucapan yang salah, kebodohan.

10. Sebutkan upaya untuk menjauhi diri dari gibah!

Jawaban: aktif dalam bermasyarakat agar tidak bermusuhan dengan individu lain.