Find Us On Social Media :
7 Contoh Pidato Hari Sumpah Pemuda di Sekolah 2024 (iStock)

7 Contoh Pidato Hari Sumpah Pemuda di Sekolah 2024, Penuh Motivasi

Dita Tamara - Rabu, 23 Oktober 2024 | 15:00 WIB

Sonora.ID - Berikut ini contoh pidato Hari Sumpah Pemuda di sekolah 2024 yang penuh motivasi.

Hari Sumpah Pemuda diperingati pada 28 Oktober setiap tahunnya.

Salah satu cara memperingati Hari Sumpah Pemuda yaitu memberikan pidato tentang Hari Sumpah Pemuda di sekolah.

Pidato umumnya digunakan untuk acara-acara besar di mana berisikan pesan-pesan positif dan inspiratif kepada khalayak, termasuk Hari Sumpah Pemuda.

Pidato yang disampaikan pun harus menggugah semangat kebangsaan dan kebersamaan di antara generasi muda.

Sederet contoh pidato berikut ini dapat menekankan pentingnya persatuan dalam keberagaman, semangat perjuangan para pemuda masa lalu, dan relevansinya bagi pelajar masa kini.

Selain itu, contoh pidato Hari Sumpah Pemuda berikut ini bisa dijadikan sebagai referensi.

Berikut Sonora.ID merangkum contoh pidato Hari Sumpah Pemuda di sekolah 2024 yang penuh motivasi:

Contoh 1

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Yang kami hormati Bapak Kepala Sekolah, yang kami hormati Bapak Wali Kelas, bapak dan ibu guru dan juga teman-tema yang saya cintai.

Pertama-tama, mari panjatkan puji dan syukur ke hadirat Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat-Nya kepada kita semua, sehingga pada kesempatan yang baik ini kita dapat berkumpul. Tidak lupa, shalawat serta salam semoga tercurahkan kepada Nabi besar kita, yaitu Nabi Muhammad SAW, kepada keluarganya, kepada sahabat-sahabatnya, juga kepada para tabi'it dan tabi'atnya.

Sebelumnya, mari kita sebagai generasi penerus merenungi kembali makna Sumpah Pemuda dengan jiwa dan semangat kebangsaan, serta rasa sosialisme yang tinggi.

Tapi apakah ikatan kita sebagai sebuah bangsa sudah kuat dan kokoh?

Ini perlu jadi renungan para tokoh bangsa. Ketika Tanah Air ini aman-aman saja, apakah semangat nasional jadi luntur, semangat kebangsaan kita ikut menjadi pudar?

Bapak/Ibu juga teman-teman sekalian, sudah bukan rahasia umum kalau kebangkitan dan kemerosotan sebuah bangsa dipengaruhi oleh semangat pemuda-pemudanya di setiap negara. Ada banyak sejarah yang membuktikan ketika kekuatan para pemuda yang bersatu-padu dapat menggulingkan kekuasaan yang sangat kokoh sekali pun.

Teman-temanku sekalian, sudah sewajarnya bila kita sebagai generasi penerus membenahi kembali tatanan kebangsaan yang sekarang sudah mulai luntur ini.

Marilah kita sebagai pemuda membenahi kembali tatanan kebangsaan yang sekarang sudah mulai luntur ini. Marilah kita sebagai pemuda, menyusunnya kembali agar bangsa ini tidak menjadi lebih hancur lagi. Marilah kita junjung kembali demokrasi kita yang sudah mulai luntur dengan bersatu-padu membangun kembali bangsa ini agar tercipta kembali demokrasi kita yang sudah mulai luntur dengan bersatu padu membangun kembali bangsa agar tercipta kembali kerukunan yang dulu pernah menjadi suatu kebanggaan kita.

Teman-temanku sekalian, sebagai wujud syukur kita kepada Sang Maha Pencipta, berikanlah hak-hak atas anak cucu kita warisan berupa hasil perbuatan kita di masa muda sekarang ini agar menjadi kenyamanan bagi penerus kelak.

Bapak/Ibu dan teman-teman sekalian, terima kasih atas semua perhatiannya.

Wassalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh.