Find Us On Social Media :
Peringatan Hari Sumpah Pemuda Pemprov Kalbar, Senin (28/10/2024). (Wilhelmus Triputra)

Peringatan Hari Sumpah Pemuda, Momen Tingkatkan Indeks Pembangunan Pemuda

Wilhelmus Triputra - Senin, 28 Oktober 2024 | 21:30 WIB

Pontianak, Sonora.ID - Tanggal 28 Oktober diperingati sebagai Hari Sumpah Pemuda, setiap tahunnya oleh seluruh masyarakat Indonesia khususnya pemuda - pemuda Indonesia. Tidak terkecuali di Kalimantan Barat, dimana Pemprov kalbar memperingati Hari Sumpah Pemuda dengan melaksanakan upacara di Halaman Kantor Gubernur Kalbar, Senin (28/10/2024).

Pantauan Sonora.ID sebagian peserta upacara mengenakan pakaian adat dari berbagai suku di Indonesia. Hal itu menunjukkan semangat satu membangun bangsa dari berbagai perbedaan.

Pj Gubernur Kalimantan Barat, Harisson yang  memimpin langsung Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda mengatakan bahwa kemerdekaan Indonesia dipelopori oleh para pemuda dan itu sudah dimulai saat Sumpah Pemuda 28 Oktober 1928.

"Sekarang ini saatnya kita kembali menyemangati para pemuda, berpartisipasi dalam pembangunan menyongsong Indonesia Emas 2045, "ungkapnya di sela kegiatan.

Seperti diketahui bersama bahwa Indeks Pembangunan Pemuda harus ditingkatkan terus. Yang mana ada beberapa faktor yang mendukung diantaranya; Tingkat kesehatan dan kesejahteraan, pendidikan, domain gender, desiminasi, lapangan dan kesempatan kerja, kemudian partisipasi dan kepemimpinan.

Faktor - faktor tersebut tentu harus terus ditingkatkan oleh semua stakeholder.

"Kita dorong pemuda untuk terus berpartisipasi dalam pembangunan menyongsong Indonesia Emas 2045, "jelas Harisson.

Baca Juga: RSUD SSMA Raih Prestasi Gemilang di Ajang Pontianak Expo 2024

Sementara itu terkait Mars dan Hymne Kalimantan Barat memang saat ini belum ada. Harisson menyebut saat ini Pemprov Kalbar sudah membuatnya, serta Mars dan Hymne Kalbar diciptakan oleh seniman Kalbar, Henry Lamiri.

Lagu tersebut sudah diperdengarkan juga, dan menarik dikarenakan diciptakan oleh Putra Kalbar.